Indra Brasco Dan Mona Ratuliu Biasa Liburan Di Rumah

Penulis: Ratih Adiwardhani

Diperbarui: Diterbitkan:

Indra Brasco Dan Mona Ratuliu Biasa Liburan Di Rumah Indra Brasco dan Mona Ratuliu @ Foto: KapanLagi.com®/Agus

Kapanlagi.com - Untuk mendapatkan suasana nyaman, pasangan Indra Brasco dan Mona Ratuliu mengaku selalu membuat nuansa liburan meski sedang di dalam rumah. Mereka terkadang melakukan camping di area rumah mereka sendiri. Bagi pasangan ini, refreshing bersama anak tak melulu harus ke luar rumah.
"Kita pasti liburan. Selalu kita coba bikin acara, tapi ya nggak harus keluar rumah. Di rumah pun bisa dibikin seperti liburan, misalnya kita camping-campingan. Davina (anak pertama) masak-masak sama ibunya. Di mana aja bisa dan pernah kita lakukan, nggak harus keluar rumah," ucap Indra di Special Fashion Show by NEXT Celebrity Family Friends, Senayan City, Jakarta Selatan (18/10).
Ketersediaan waktu memang menjadi salah satu kendala. Karenanya, Mona sering mengajak anaknya ke lokasi syuting tempat dirinya beraktivitas.
"Kalau mamanya lagi syuting, sering mamanya ajak ke lokasi, soalnya kan kapan lagi ketemu," imbuh Indra.
Saling mengisi serta berganti mengasuh anak pun dilakukan oleh pasangan yang menikah pada 14 September 2002 tersebut. "Sekarang justru aku lagi nggak sibuk. Kesibukan kita berdua dari hari ke hari kan beda. Kalau lagi stripping kan sibuk banget, tapi sekarang kan lagi di rumah melulu, jadi gantian, suami saya yang sibuk melulu. Kalau misalnya sekarang Indra ada meeting, di mall misalnya, ya paling kita ikut," tukas Mona.

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

(kpl/ato/rth)

Rekomendasi
Trending