Intip Profil Ziva Magnolya, Penyanyi Muda Jebolan Indonesian Idol yang Sedang Viral di Media Sosial Lewat Kolaborasinya Bersama Penyanyi Internasional

Penulis: Editor Kapanlagi.com

Diterbitkan:

Intip Profil Ziva Magnolya, Penyanyi Muda Jebolan Indonesian Idol yang Sedang Viral di Media Sosial Lewat Kolaborasinya Bersama Penyanyi Internasional
Credit foto: Instagram Ziva Magnolya/screenshoot

Kapanlagi.com - Artikel ini ditulis oleh Bujur Ita Purnamasari

Ziva Magnolya seorang penyanyi asal indonesia jebolan Indonesian Idol musim kesepuluh yang berhasil meraih juara ke 3 yang memiliki kemampuan luar biasa bernyanyi dalam teknik riffs and runs. 

Namanya baru-baru ini sedang jadi sorotan warganet di media sosial karena kolaborasinya dengan seorang penyanyi Internasional bernama Stacey Ryan yang berjudul 'Fall In Love Alone' sehingga banyak yang penasaran dengan sosok Ziva Magnolya. 

Lantas siapa sebenarnya penyanyi yang sedang jadi sorotan ini? Berikut profil Ziva Magnolya yang wajib kalian tau. Keep scrolling this article!

1. Profil Ziva Magnolya

Credit foto: Instagram Ziva Magnolya/screenshoot

Ziva Magnolya Muskitta atau yang dikenal dengan Ziva Magnolya lahir di Jakarta pada tanggal 14 Maret 2001. Ia merupakan anak bungsu dari dua bersaudara.

Ayah Ziva yang bernama Stevanus Muskitta adalah seorang atlet gulat, sedangkan sang Ibu yang bernama Amadea Rosaliana merupakan atlet lari dan cabang atletik. 

(Ammar Zoni dipindah ke Nusakambangan dan mengaku diperlakukan bak teroris.)

2. Awal Karier Ziva Magnolya

Credit foto: Instagram Ziva Magnolya/screenshoot

Karier Ziva Magnolya di dunia tarik suara sudah dimulai sejak usianya masih belia. Ziva sering bernyanyi di gerejanya yang bernama GPIB Menara Kasih.

Selain itu, pelantun lagu 'Pilihan yang Terbaik' dan 'Peri Cintaku' ini kerap mengikuti kontes menyanyi berskala lokal. Ziva juga sering merilis cover lagu-lagu hits di akun instagram pribadinya. 

3. Penghargaan Ziva Magnolya

Credit foto: Instagram Ziva Magnolya/screenshoot

Sepanjang kariernya, Ziva Magnolya telah memenangkan cukup banyak penghargaan. Ziva juga baru-baru ini menyabet dua trofi Anugerah Musik Indonesia 2022 untuk lagu Peri Cintaku dan Terlukis Indah

Ziva Magnolya juga mendapatkan penghargaan sebagai Pendatang Baru Terfavorit dari Indonesian Movie Actors Awards 2022 berkat perannya di film yang bertajuk 'Pulang' serta genk terdahsyat dari Dahsyatnya Awards 2022. 

(kpl/mag)

Rekomendasi
Trending