Jaga Kehamilan, Enno Lerian Stop Syuting
Enno Lerian
Kapanlagi.com - Keguguran yang pernah dialami membuat mantan penyanyi cilik Enno Lerian sangat menjaga kondisi kesehatannya. Salah satunya dengan tidak menerima job atau stop syuting.
Menurut pengakuan Enno, dia sudah berhenti syuting sejak usia kehamilannya memasuki bulan ketiga. Kekhawatiran itu sangat wajar mengingat aktivitas syuting memakan banyak waktu.
"Soalnya sebelum hamil yang ini, aku pernah keguguran. Jadi aku agak protect juga sih. Aku kurangi aktivitas syuting karena kan bisa sampai tengah malam pulangnya, jadi takut nge-flek," ucap pelantun Nyamuk-Nyamuk Nakal itu saat ditemui di Mampang, Jakarta Selatan, Selasa (28/5).
Dengan berkurangnya aktivitas di luar rumah, praktis Enno selalu berada di rumah. Jika ingin ditemani sang suami, Enno punya trik tersendiri agar suami menemaninya.
"Nah mumpung hamil kan bisa ada alasan supaya suami pulang cepet, minta dibawain makanan. Habis kalau lagi hamil kan bawaannya lapar terus," tutup Enno.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/hen/abs/dar)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
