Kalimat Cinta Romantis Manis Para Selebriti Untuk Pasangannya
Diperbarui: Diterbitkan:
KapanLagi.com®
Kapanlagi.com - Mengungkapkan perasaan cinta lewat kata-kata memang bukanlah semudah yang dibayangkan. Kebanyakan orang, terutama pria, lebih memilih untuk menunjukkan cintanya melalui tindakan.
Namun, pria-pria berikut ini terang-terangan mengungkapkan perasaan bahwa mereka begitu mengasihi pasangannya. Lewat kalimat-kalimat romantis ini, wanita mana sih yang nggak terbuai?
Seperti apa romantis manisnya kalimat cinta pria-pria selebriti itu? Mari kita simak halaman berikut ini...
1. Mike Lewis untuk, Tamara Bleszynki
Meski kini mereka telah berpisah, namun keduanya sempat pernah memiliki perasaan saling mencintai yang cukup dalam. Mike Lewis bahkan terang-terangan mengagumi kecantikan Tamara.
"Setelah bertemu dengan Tamara, saya tidak pernah melihat wanita lain secantik dia. Saya jatuh cinta!"
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
2. Vino G Bastian, untuk Marsha Timothy
Tak disangka, tak dinyana! Hubungan Vino G Bastian dengan Marsha Timothy rupanya sudah terjalin sejak lama. Mereka juga membagi kisah indah cinta mereka dalam film pendek yang dibuat sebagai pengantar pernikahan.
"Gue nggak peduli orang memandang sebelah mata hubungan gue sama dia. Gue nggak takut sama orang-orang yang berusaha sekuat tenaga untuk misahin dan ngehancurin hubungan gue sama dia."
3. Gading Marten, untuk Gisel
Setelah dikabarkan dekat dengan Asmirandah, tak disangka-sangka Gading Marten mengungkapkan perasaannya pada Gisel. tak main-main, Gading melakukannya di depan banyak orang dan disiarkan di televisi.
"You had me at hello. Dari pertama kali ketemu sama kamu, aku langsung jatuh cinta sama kamu. Aku mau ngabisin waktu-waktu aku pokoknya sama kamu. So will you be my future?"
4. Anji, untuk Wina Natalia
Sebagai ungkapan cintanya pada Wina Natalia, Anji mempersembahkan sebuah album bertajuk LUAR BIASA menjelang pernikahan mereka. Meski sempat diporakporandakan badai, namun kekuatan cinta mereka mempersatukan kembali.
"Album ini dibikin dengan perasaan, untuk orang yang gue sayang. Album ini untuk wanita yang akan jadi tambatan terakhir, Wina."
5. Ruben Onsu, untuk Wenda
Presenter kocak yang satu ini rupanya bisa juga mengungkapkan perasaannya pada sang kekasih. Ruben ingin Wenda menjadi yang terakhir, dan tak ingin menengok ke belakang.
"Semoga jadi terakhir, masing-masing punya masa lalu kita nggak mau ungkit. Biar nggak tengok-tengok lagi."
(Ramai kabar perceraian dengan Raisa, Hamish Daud sebut tudingan selingkuh itu fitnah.)
(kpl/dew)
Dewi Ratna
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
