Kisah Awal Mula Ayu Gani Hingga Ikut Ajang Asia's Next Top Model
Ayu Gani. Foto: KapanLagi.com®/Bayu Herdianto
Kapanlagi.com - Nama Ayu Gani kini tengah menggema mengharumkan Indonesia. Memenangkan Asi's Next Top Model 3, Ayu Gani ternyata punya banyak cerita.
Siapa sangka, awal dari kemenangannya menjadi seorang top model dunia adalah dari feeling sang bunda. Sejak momen ANTM 2, sang mama telah menyuruh Gani mendaftar.
"Mama aku ngomong coba deh daftar dari sesion 2. Aku bilang entar deh. Tahun ini mama bilang ikut aja, mama bilang muka-mukanya yang menang kayak aku," ungkapnya saat ditemui tim KapanLagi.com®, Jumat (19/6).
Kemenangan yang diraih Gani dalam momen ini ternyata bukan hal yang instan. Sejak beberapa tahun lalu, Gani yang belum sepenuhnya tinggal di Jakarta telah memulai karir sebagai model.
[VIDEO]Â AYU GANI JUARAI ASIA'S NEXT TOP MODEL BERKAT DOA MAMA
Gani mendaftar Asia's Next Top Model atas saran sang bunda. Foto: KapanLagi.com®/bayu Herdiyanto"Semenjak wajah femina dan sampai sekarang aku part time kuliahnya di Jogja. Ke Jakarta sekali dua kali nggak full time modelling. Sekarang udah pindah ke Jakarta, sudah satu setengah tahun," ungkap Gani lebih lanjut.
Meski sudah membuktikan bahwa dirinya pantas disebut sebagai seorang top model, Gani tetap tak mau berhenti belajar. Ia mengaku masih mengikuti kuliah untuk terus memupuk masa depan.
"(Sekarang) kuliah bisnis fashion. Tiga hari buat kuliah, sisanya modelling," pungkasnya.Â
Gani sendiri sebelumnya sukses masuk 3 besar di ajang Asia's Next Top Model 3 dan bersaing dengan model cantik asal Filipina dan Singapura. Pemotretan serta penampilan runaway terakhir yang sempurna membuat Gani keluar sebagai juara dan bakal berkarir jadi top model dunia. Congrats, Gani!
Sudah Baca?
- Jadi Juara AsNTM3, Ayu Gani Siap Taklukkan London dan Dunia
- Ibunda, Kunci Ayu Gani Raih Juara Asia's Next Top Model
- Selamat Ayu Gani! Gadis Cantik Indonesia, Juara Top Model Asia
- Kalahkan 11 Model Bule, Ini Dia Kate Moss-nya Indonesia Ayu Gani
- Kisah Ayu Gani, Singkirkan Model Bule di Asia's Next Top Model
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/pur/nad)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
