Malam Minggu, Julian Jacob Buka-Bukaan Bareng Para Jomblowati
Diperbarui: Diterbitkan:
Julian Jacob/Instagram©
Kapanlagi.com - Artis belia, Julian Jacob baru saja mendekatkan hubungan dengan fans yang disebut Julianizer. Tepatnya pada akhir pekan (19/7) kemarin, ia mencoba menambah keintiman dengan fans di Twitter melalui sebuah topik bernama #SatnightwithJulianJacob.
Intinya, Julian mengajak mereka yang tengah kesepian di malam minggu untuk saling menambah kedekatan. Formatnya sebuah sesi tanya jawab, fans boleh melayangkan pertanyaan apapun untuk pria yang sering digadang-gadang sebagai Kyuhyun-nya Indonesia itu.
Walhasil, berbagai macam pertanyaan unik dan gila bermunculan. Salah satunya ada kabar baik buat kalian cewek-cewek yang mengaku ngefans Julian nih karena kisah romansa-nya sepertinya tengah tak baik. Menjawab pertanyaan dari seorang fans, ia mengaku sudah tak menjalin hubungan lagi dengan Ochi, salah satu mantan personel JKT48.
hehe nope. RT @ArindaDhita1: @julianjacob99 kak masih pacaran sama kak ochi? #satnightwithJulianJacob — Julian Jacob (@julianjacob99) July 19, 2014
Pertanyaan seru lain berhasil membuktikan bahwa pemuda yang kini berusia 20 tahun ini lebih ingin fokus ke dunia musik. Seperti yang diketahui, selama ini Julian dikenal berkat penampilannya pada sinetron remaja, Semua Sayang Eneng.
untuk saat ini, musik RT @bubblenashty: @julianjacob99 lebih pilih fokus ke akting atau ke musik ? #satnightwithJulianJacob — Julian Jacob (@julianjacob99) July 19, 2014
Banjirnya pertanyaan cukup membuat Julian kewalahan dalam menjawab semuanya. Tak pelak, akhirnya topik tersebut sempat jadi trending topic worldwide.
Advertisement
Jadi trending topic worldwide/Twitter©Berita dari Julian Lainnya:
(Duh! Onad lagi-lagi terjerat kasus narkoba dan diamankan pihak kepolisian.)
(kpl/gtr)
Guntur Merdekawan
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
