Berkas Ariel Belum di P21-kan, FPI Tanya Kinerja Aparat

Penulis: Fajar Adhityo

Diperbarui: Diterbitkan:

Berkas Ariel Belum di P21-kan, FPI Tanya Kinerja Aparat Ariel

Kapanlagi.com - Terkait berkas kasus Ariel yang tak kunjung di P21 kan, Ketua DPD FPI DKI Jakarta, Habib Salim Alatas atau biasa dipanggil Habib Selon mengatakan semua kembali ke penyidik yang menangani kasus tersebut untuk memeriksa kenapa hingga dua kali berkas acara kasus tersebut ditolak Kejaksaan.Habib menanyakan kinerja Polisi dan Kejaksaan yang dianggapnya kurang mampu, karena menurutnya video itu sudah terbukti asli oleh pakar telematika Roy Suryo."Ini polisinya cerdas atau enggak. Kan itu sudah jelas diakui keaslian videonya oleh pakar telematika, Roy Suryo, apalagi? Atau Kejaksaannya yang nggak paham," ujarnya saat ditemui di kediaman di Bukit Duri Jakarta Selatan, Kamis (14/10).Apabila kasus ini kurang cukup bukti maka tanggal 20 Oktober nanti Ariel akan dibebaskan. Menurut Habib standar hukumnya memang seperti itu. Namun dia akan terus memantau penyebab hingga tidak adanya bukti tersebut."Itu undang-undang, tapi kita harus memantau lagi kenapa bisa nggak ada bukti udah sekian bulan. Apa kerja mereka? Apa kerja penyidik dan kejaksaan menolak berkas yang sudah jelas. Cut Tari kan sudah mengakui. Kok masih dibilang kurang bukti lagi," terangnya.Lebih lanjut Habib mengatakan apabila penyidik susah dalam mencari TKP penyidik bisa menyuruh Ariel untuk mengaku. Habib juga siap untuk menggantikan penyidik apabila Ariel masih tetap tidak mengaku."Kalau dia nggak ngaku, kan ada cara untuk buat dia ngaku. Orang laper baru sekali nyolong sandal, ketangkep diteken polisi bisa itu ngaku. Masa Ariel yang merusak moral anak bangsa, zinah, jadi germo, jadi pelacur perempuannya, nggak bisa diteken. Apa FPI perlu neken supaya dia ngaku? Gampang. Siap FPI, kita panggil Ariel, dapet tuh," tegasnyaHabib juga mengatakan tanggal 20 nanti dia akan mengerahkan ribuan laskar FPI untuk ke Mabes Polri guna mengawal polisi dan memback up kejaksaan untuk menahan Ariel.    

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

(kpl/hen/faj)

Editor:

Fajar Adhityo

Rekomendasi
Trending