Mike Lewis Gantikan Popok Kenzou

Mike Lewis Gantikan Popok Kenzou Mike Lewis @ Foto: buj

Kapanlagi.com - Buah cinta bintang film cantik Tamara Bleszynski dari pernikahan kedua dengan Mike Lewis, kini memasuki usia enam bulan. Kenzou Leon Blezynski Lewis, begitu nama yang mereka berikan untuk buah hati mereka.Kegembiraan terpancar dari wajah Mike. "Sudah enam bulan. Senyumnya realy sweet. Kita urusin dia, kalau syuting pasti ada yang jagain. Saya sudah bisa mandiin dan gantiin popok. Saya pernah fitnes sama dia juga. Hampir bisa ngomong papa," ujarnya saat ditemui dalam acara FTV Award 2011 di Balai Sarbini, Kamis (14/7) kemarin.Rutinitas syuting Mike dan Tamara yang cukup padat, membuat pasangan tersebut harus membagi waktu untuk menjaga Kenzou. Tak jarang mereka harus berganti-gantian menjaga dan mengurus Kenzou. “Kalau Tamara syuting saya urusin anak, biar dia ada waktu untuk syuting. Saya sekarang sibuk syuting jadi dia urusin anak. Berbagi tugas, biar dia fokus kerja. Saya harus sama keluarga terus,” ungkap Mike.  

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/buj/dew)

Rekomendasi
Trending