Olga Lidya - Anya Dwinov Padukan Bisnis dan Pertemanan

Penulis: Erlin

Diterbitkan:

Olga Lidya - Anya Dwinov Padukan Bisnis dan Pertemanan Olga Lidya - Anya Dwinov

Kapanlagi.com - Mempertahankan sebuah pertemanan yang langgeng memang bukan perkara mudah. Ada hal-hal yang harus dilakukan untuk membuat pertemanan tetap utuh, apalagi yang menyangkut bisnis. Seperti yang dilakukan Olga Lidya dan Anya Dwinov ini. Keduanya menetapkan komitmen saling jujur dalam urusan bisnis.Ditanya soal bisnis bersama, kedua selebriti ini tak memungkiri untuk bekerja sama. "Kalau gue melihat Anya itu lebih ke investor tapi ternyata dia juga bener-bener terjun di bisnisnya, waktu itu laundry. setelah kita ngobrol diskusi panjang nyambungnya ke restoran," terang Olga yang saat itu dijumpai di Plaza Senayan, Jakarta Selatan, Jumat (30/10)."Awalnya gue laundry dan Olga sudah dengan 2 restoran. Pertama coba bikin laundry tapi kayaknya kita bagusan buka restoran dan setelah dihitung-hitung ternyata enakan restoran," tambahnya.Restoran mereka ini dinamai Elbow Room dan diklaim jadi resto gestro pap pertama dan satu-satunya di Indonesia. "Di kemang namanya Elbow Room, itu bisa dibilang salah satu yang pertama dan satu-satunya di Indonesia gestro pap, di mana kalau orang ke pap makanannya kacang doang tapi ini kita mikirin perut orang," terang Olga.Untuk menyeimbangkan antara bisnis dan pertemanan kedua sahabat ini punya cara sendiri. "Jujur dan komit," ungkap Anya soal rahasia bisnis pertemanan mereka."Kita ngebahas ini sudah dari awal dari duitnya belum ada, hak dan kewajibannya gimana sampai yang terkecil pun. Dan share holder kita juga bayar kalau beli di sana. Nggak ada yang boleh sakit hati kalau bicara soal uang," tambah Olga.     

(Kondisi Fahmi Bo makin mengkhawatirkan, kini kakinya mengalami sebuah masalah hingga tak bisa digerakkan.)

(kpl/gum/erl)

Editor:

Erlin

Rekomendasi
Trending