Pratama Arhan dan Azizah Salsha Segera Resmi Cerai, Jadwal Sidang Ikrar Talak Sudah Ditetapkan
Diperbarui: Diterbitkan:
Jadwal Sidang Ikrar Talak Pratama Arhan dan Azizah Salsha Ditetapkan © instagram.com/pratamaarhan8
Kapanlagi.com - Babak akhir dari drama rumah tangga pesepakbola Pratama Arhan dan selebgram Azizah Salsha kini telah di depan mata. Setelah proses perceraian yang berjalan kilat, Pengadilan Agama Tigaraksa secara resmi telah menetapkan jadwal sidang pengucapan ikrar talak, yang menjadi penanda final dari perpisahan mereka.
Humas Pengadilan Agama Tigaraksa, M Sholahudin, mengonfirmasi bahwa putusan cerai mereka kini telah berkekuatan hukum tetap atau inkracht. Hal ini terjadi setelah pihak Azizah Salsha tidak mengajukan banding dalam batas waktu yang telah ditentukan.
Baca berita lain tentang Pratama Arhan di Liputan6.com, yuk! Kalau bukan sekarang, KapanLagi?
Advertisement
1. Penjadwalan dari Majelis Hakim
Dengan demikian, majelis hakim pun telah menjadwalkan hari di mana Pratama Arhan akan mengucapkan talaknya secara resmi. "Hari ini berkekuatan hukum tetapnya dan kemudian eh sudah ditetapkan untuk sidang ikrarnya," ujar M Sholahudin. Ucapnya saat ditemui di Pengadilan Agama Tigaraksa, Selasa (16/10/2025).
(Duh! Onad lagi-lagi terjerat kasus narkoba dan diamankan pihak kepolisian.)
2. Tanggal Sidang Ikrar Talak
Lebih lanjut, ia menyebutkan bahwa sidang krusial tersebut akan digelar pada akhir bulan September 2025 mendatang. "Tadi sudah ditetapkan pada tanggal, hari Senin, 2 minggu ke depan. 29. 29 September 2025," tambahnya.
3. Masih Sah Secara Hukum
Hingga momen ikrar talak tersebut diucapkan, status pernikahan Pratama Arhan dan Azizah Salsha secara hukum masih sah sebagai suami istri.
4. Belum Jatuh Talak Sebelum Ikrar
"Iya, sebelum pengucapan ikrar, berarti belum jatuh talaknya, ya," jelas Sholahudin.
5. Proses Perceraian Sangat Cepat
Proses perceraian pasangan yang menikah pada Agustus 2023 ini berjalan sangat cepat karena diputus secara verstek.
6. Azizah Salsha Tak Pernah Hadir
Putusan ini diambil lantaran pihak Azizah Salsha sebagai tergugat tidak pernah sekalipun hadir atau mengirimkan perwakilannya ke persidangan.
7. Pernikahan Seumur Jagung
Kini, nasib pernikahan yang hanya seumur jagung itu akan benar-benar berakhir pada tanggal 29 September 2025.
Simak Juga Berita Lain yang Nggak Kalah Hot!!!
Reaksi Azizah Salsha Saat Ditanya Soal Kemungkinan Rujuk Dengan Pratama Arhan
Pratama Arhan & Azizah Salsa Diam-Diam Jalani Sidang CERAI, Ketahuan Gara-Gara Ini
Pratama Arhan - Azizah Salsha Resmi Cerai, Perjalanan Kisah Cintanya Jadi Sorotan
Azizah Salsha Tak Pernah Hadiri Sidang Jadi Alasan Gugatan Cerai Pratama Arhan Diputus Cepat Secara Verstek
Belum Resmi Cerai! Pihak Pengadilan Sebut Azizah Salsha Masih Punya Waktu 14 Hari Ajukan Perlawanan
(Siapa itu Sabrina Alatas, sosok yang sedang trending dan jadi sorotan netizen.)
Berita Foto
(kpl/aal/rsp)
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
-
Event Indonesia Liputan6.com Hadirkan 'LagiDiskon' Dalam Rangka Harbolnas
