Resepsi ke-2 Naga Lyla Tanggal 11 Februari

Resepsi ke-2 Naga Lyla Tanggal 11 Februari Naga Lyla

Kapanlagi.com - Pasangan vokalis Indra Perdana Sinaga atau Naga Lyla dengan Feby Rizky Andhika Siregar akhirnya resmi menjadi suami istri. Feby pun mengungkap rasa leganya karena setelah dua tahun setengah mereka berpacaran, akhirnya mereka melangkah ke jenjang pernikahan. "Akhirnya kami sampai ke tahap yang dewasa ini setelah pacaran 2,5 tahun rasanya plong, lega banget," kata Feby ditemui di Hotel Sultan, Jakpus, Sabtu (28/01).Resepsi yang digelar di Hotel Sultan ini bukan satu-satunya pesta pernikahan. Naga dan Feby tengah mempersiapkan diri untuk menggelar resepsi kedua di kampung halaman Naga, Pekanbaru. "Insyaallah diadakan di Pekanbaru tanggal 11 Februari, untuk mengenalkan Feby ke keluarga aku yang di sana, karena ada beberapa keluarga yang ga sempat datang ke Jakarta, di sanalah sebagian besar hidup aku habiskan," kata Naga. Pasangan yang menikah dengan mas kawin seperangkat alat sholat dan emas seberat 27 gram menceritakan rencana mereka ke depan, seperti soal anak dan planning bulan madu. "Rencana bulan madu setelah aku ngadain resepsi di Pekanbaru. Cuti sebenarnya sampe akhir bulan, Feby tanggal 1 Feby udah kerja, aku juga udah ngamen, baru kita prepare kapan lagi mau honeymoon," tandasnya. 

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/ato/sjw)

Rekomendasi
Trending