Rilis Single Baru, Thavita Semakin Dewasa dan Matang di Lagu Untukmu

Rilis Single Baru, Thavita Semakin Dewasa dan Matang di Lagu Untukmu
Kapanlagi/Sahal Fadhli

Kapanlagi.com - Single terbaru penyanyi Thavita bertajuk Lagu Untukmu mendapat respon positif sejak diluncurkan pada 11 September 2020. Lagu tersebut menjadi hits di beberapa radio dan dikanal Youtube Thavita.

Proses pembuatannya sendiri dikatakan Thavita berbeda dari single sebelumnya. Hal tersebut lantaran single terbarunya itu telah membawa dirinya lebih matang dan dewasa.

"Rasanya kayak semua itu ada di kepalaku, setting, pembawaan, sampai emosinya. Semua aku pikirkan dan matangkan baik-baik, melewati perjalanan untuk mengenal, siapa sih, aku ini? Siapa sih, Thavita ini? Terlepas dari apa yang kulalui dan musiknya sendiri," ucap Thavita belum lama ini.

1. Layaknya Panggung Sandiwara

Kapanlagi/Sahal Fadhli

"Apa yang aku mau sampaikan lewat Lagu Untukmu? Pertanyaan itu aku tanyakan terus dalam diriku, sampai ketemu jawabannya, bahwa aku ingin selalu tumbuh lebih baik, lebih dewasa," kata Thavita melanjutkan.

Video musiknya sendiri juga dikemas secara berbeda layaknya sebuah panggung sandiwara. Di dalamnya banyak kejadian tumpang tindih dan membentuk jalannya cerita.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

2. Bekerjasama Dengan Banyak Orang

Secara literal, makna lagu ditampilkan lewat skenario dan set yang dibentuk, sementara secara metafora, ditunjukkan oleh mimik, ekspresi, dan penjiwaan Thavita yang asli dan tanpa aba-aba.

"Uniknya, aku nggak menyangka akan bekerja sama dengan banyak orang dalam pembuatan music video ini. Ternyata tanpa sadar, aku seperti mengundang orang-orang untuk turut hadir dalam karya ini," tutup Thavita.

(Di usia pernikahan 29 tahun, Atalia Praratya gugat cerai Ridwan Kamil.)

(kpl/aal/frs)

Rekomendasi
Trending