Ruben Onsu Siap Kibarkan Bendera di Kolam Hiu untuk 17 Agustus, Akui Ada Tantangan Tersendiri
Diperbarui: Diterbitkan:
Credit:Instagram.com/ruben_onsu
Kapanlagi.com - Presenter kondang Ruben Onsu kembali dengan sebuah rencana besar untuk merayakan Hari Kemerdekaan Indonesia. Mantan suami Sarwendah ini mengungkap bahwa ia tengah mempersiapkan diri untuk sebuah tugas yang tak biasa, yakni mengibarkan bendera Merah Putih di dalam air bersama hiu.
Sebuah kehormatan besar tentu dirasakan oleh Ruben ketika mendapatkan kepercayaan untuk tugas yang menantang ini. Ia pun membagikan sedikit detail mengenai rencana besar yang sedang dalam tahap persiapan tersebut.
"Nah, ini ada itu tuh. Itu yang lagi saya persiapkan. Makanya ini, harusnya dari minggu ini tuh kita sudah latihan ya. Jadi di kolam hiu, jadi pada saat, pada saat pengibaran itu ya kita ada hiunya. Jadi di kolam hiunya itulah kita," kata Ruben Onsu saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, pada Jumat (1/8/2025).
Advertisement
1. Diving Bukan Hal Baru Bagi Ruben
Menyelam atau diving sebenarnya bukanlah hal baru bagi ayah tiga anak ini, bahkan ia sudah memiliki sertifikat. Namun, ia menyadari bahwa tantangan kali ini berada di level yang sangat berbeda.
Hal ini karena melibatkan hewan buas dan momen sakral kenegaraan. Baginya, ini adalah kesempatan yang tidak datang kepada semua orang.
(Ammar Zoni dipindah ke Nusakambangan dan mengaku diperlakukan bak teroris.)
2. Bersyukur Dapat Tawaran Ini
"Cuman ya, ya alhamdulillah dikasih kepercayaan untuk sebuah acara yang besar. Saya ada di sana dan terus, eh, ya kalau diving memang dari dulu saya sudah diving," jelas Ruben.
"Emang pelatih saya ada di situ kan. Jadi, ketika dapat tawaran itu ya saya langsung, 'okelah'," lanjutnya.
3. Tantangan Terbesar Ruben
Tantangan terbesar menurutnya bukan hanya soal kemampuan teknis menyelam, tetapi juga kekuatan mental yang luar biasa. Berada di dalam kolam bersama hiu sambil mengibarkan bendera tentu membutuhkan focus.
Ia pun perlu ketenangan tingkat tinggi. Ruben pun menjelaskan betapa pentingnya menjaga kondisi mental agar tidak panik.
4. Akan Berhadapan dengan Hiu
"Dan ini kan posisinya lu harus ngibarin bendera, terus yang kedua, proses turunnya kan kita harus sama tuh. Gitu. Yang ketiga, hiu depan muka lu nih," tutur Ruben Onsu.
"Lu gimana nih caranya nih? Ya kan. Eh, mereka kan sensitif juga kan. Kalau kitanya panik, kitanya takut, dia akan lebih buas kan," lanjutnya.
5. Jalani Latihan Intensif
Untuk bisa beradaptasi, serangkaian latihan intensif telah disiapkan agar ia dan para hiu bisa saling terbiasa. Ia mengatakan bahwa proses ini penting untuk membangun ketenangan dan memastikan semuanya berjalan lancar. Menurutnya, menenangkan diri adalah kunci utama dari keberhasilan misi ini.
"Gitu, jadi menenangkan dirinya ya latihan supaya mereka terbiasa dulu dengan kita. Terus, ya, ada waktunya feeding sama mereka, ya saya ikutin dan semuanya," katanya.
6. Ada Kendala Tunda Beberapa Sesi
Meskipun sudah memiliki jadwal latihan, Ruben mengakui bahwa ada sedikit kendala yang membuatnya harus menunda beberapa sesi. Ia berharap bisa segera kembali fokus pada persiapan agar tampil maksimal di hari H. Baginya, persiapan yang matang adalah segalanya.
"Cuman aku lagi bilang, 'undur dulu deh, undur dulu deh.' Berarti nanti akan mepet. Maunya sih sebenarnya nanti di tanggal 14, 15, 16 tuh sudah enggak ada latihan lagi. Sebenarnya maunya, tapi kalau ini sudah ngelewatin tiga kali latihan nih," pungkasnya.
7. Ada 9 Sesi Latihan
Ruben Onsu punya jadwal untuk menjalani sembilan kali sesi latihan, di mana setiap sesinya berlangsung selama dua jam penuh tanpa henti.
Dalam rangkaian latihan tersebut, ia juga diberi kesempatan khusus untuk berinteraksi langsung dengan hiu sebanyak tiga kali.
Baca Juga Berita Lainnya di Sini!
Ungkap Proses Kehamilan, Sarwendah Tepis Fitnah Punya Hubungan Gelap Dengan Pria Lain
Tak Hanya Sekolah Gratis, Ruben Onsu Juga Sediakan Les Tambahan dan Bangun Musala di Sukabumi
Hati Ruben Onsu Campur Aduk, Harus Sembunyikan Sedih di Depan Thalia yang Sangat Peka
Ruben Onsu Jerat Akun Vina.Run dengan Pasal Berlapis, Ancaman Hukuman 8 Tahun Penjara
Ruben Onsu Sebut Betrand Peto Marah Besar Imbas Adiknya Difitnah
(Lama mendekam di dalam tahanan, badan Nikita Mirzani jadi lebih kurus sampai tulang kelihatan.)
Berita Foto
(kpl/far/dyn)
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Musik Lirik Lengkap Lagu-Lagu Terpopuler Raisa Dari Masa Ke Masa
