Sebulan Sebelum Meninggal, Penulis Hilman Hariwijaya Terungkap Baru Saja Melangsungkan Pernikahan Ketiganya
mendiang Hilman Hariwijaya baru menikah © instagram.com/thehilmanhariwijaya
Kapanlagi.com - Penulis novel kenamaan Hilman Hariwijaya dinyatakan meninggal dunia pada Rabu pagi (9/3/2022) sekira pukul 08.02 WIB. Ia mengembuskan napas terakhir di RSCM disebabkan komplikasi liver cirrhosis, stroke dan paru-paru.
Hilman berpulang di usianya yang ke 57 tahun. Jenazahnya di makamkan tak jauh dari kediamannya yakni di TPU Jombang, kawasan Bintaro, Tangerang Selatan.
Pemakaman berjalan dengan begitu sendu dihadiri oleh istri, anak, adik serta sang ibunda yang duduk di kursi roda. Tampak pula beberapa selebriti hadir di lokasi sebut saja Fathir Muchtar, Fera Feriska serta Umar Lubis.
Advertisement
1. Sosok Yang Berbakti
Selman selaku adik dari Hilman Hariwijaya tampak begitu terpukul atas kepergian sang kakak. Sejak turun dari ambulans yang membawa jenazah almarhum ke tempat pemakaman, ia terlihat tidak kuasa menahan tangis.
Selman menjelaskan bila Hilman adalah sosok kakak yang berbakti kepada orangtua. Tidak ada hal buruk didapati dari penulis seri novel Lupus tersebut.
"Almarhum sosok yang baik sekali. Dia berbakti kepada ibunya. Sulit cari kejelekan beliau hampir tidak ada. Saya mohon doanya. Insha Allah di surga," tutur Selman.
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
2. Baru Satu Bulan Menikah
Sebelum meninggal dunia, satu bulan sebelumnya Hilman Hariwijaya baru saja melangsung pernikahan ketiganya dengan wanita bernama Dewi. Fakta tersebut diungkap oleh sahabatnya yakni pasangan artis Cindy Fatika Sari dan Tengku Firmansyah.
"Kami berdua kaget karena baru satu bulan menikah, tiba-tiba seminggu setelahnya kambuh lagi livernya. Kami hadir di pernikahan mereka lewat zoom karena waktu itu lagi isoman," kata Cindy.
3. Tahu Naik Turun Rumah Tangga
Tengku Firmansyah dan Cindy Fatika Sari mengaku begitu dekat Hilman Hariwijaya. Bahkan almarhum menjadi saksi kisah cinta Tengku dengan Cindy, begitu pun mereka yang tahu cerita cinta Hilman dengan mantan istrinya yakni Nessa Sadin.
"Dia salah satu orang yang paling tau tentang aku sama Mas Firman dari dulu. Dia tahu sejarah kita, naik turun tahu banget. Kita juga tahu kehidupan dia dari dulu. Dari menikah sama Nessa, terus nikah lagi," tutur Cindy.
4. Bicara Soal Ikhlas
Saat komunikasi terakhir, Cindy Fatika Sari mengungkap obrolan terakhir dengan mendiang Hilman Hariwijaya. Almarhum menanyakan bagaimana cara ikhlas terhadap penyakitnya.
"Dia sempat sharing gimana cara ikhlas dengan semua rasa sakit biar jiwa tetap tenang dan menerima ketetapan Allah kasih ujian sakit. Karena itu nggak gampang dan cukup berat untuk dia," tandas Cindy.
5. Punya Karier Panjang
Selama beberapa waktu belakang, ia dipercaya menjadi penulis skenario sinetron LOVE STORY THE SERIES, BADAI PASTI BERLALU, hingga DARI JENDELA SMP.
Kini, Hilman telah berpulang ke pangkuan Tuhan YME namun karyanya akan selalu dikenang. Selamat jalan, Hilman. Segenap redaksi KapanLagi.com turut berduka dan berharap keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan.
Simak Berita Lain yang Nggak Kalah Hot!
Hilman Hariwijaya Penulis Cerita Sinetron 'DARI JENDELA SMP' Meninggal Dunia, Rey Bong: Selamat Jalan Om
Penulis Hilman Hariwijaya Meninggal Karena Komplikasi, Sempat Curhat ke Cindy Fatika Sari Soal Ikhlas Menerima Penyakit
Kabar Duka, Hilman Hariwijaya Penulis 'Lupus' Meninggal Dunia
Meninggal Dunia 20 Tahun Lalu, Ini Potret Kondisi Makam Dono - Nama di Batu Nisan Ditulis Lengkap dengan Gelar
Meninggal di Tahun yang Sama, Ini 7 Potret Kondisi Makam Penyanyi Poppy Mercury Sahabat Nike Ardilla
(Ramai kabar perceraian dengan Raisa, Hamish Daud sebut tudingan selingkuh itu fitnah.)
Berita Foto
(kpl/abs/rsp)
Advertisement
