Shahnaz Haque Kampanye Antikekerasan Sejuta Cahaya
Diterbitkan:
Kapanlagi.com - Artis, presenter, dan model Shahnaz Haque getol ikut memperjuangkan gerakan antikekerasan. Shahnaz Haque dan beberapa seniman, termasuk sang suami Gilang Romadhan bakal mengelar kampanye tersebut dengan tajuk Sejuta Cahaya yang dilaksanakan di Lapangan Monas, Jakarta, Minggu (16/5).
Dikatakan oleh Shahnaz, salah satu ketua Tim Koordinator Gerakan Antikekerasan Sejuta Cahaya, sebanyak sejuta lilin akan menerangi Jl. Jenderal Sudirman, dari Ratu Plaza hingga BRI Tower. Di kawasan tersebut, terangnya, bakal dipasang sebanyak 999.999 lilin sumbangan masyarakat. Satu lilin lagi, berukuran tinggi 1,5 meter, yang melengkapi jumlah lilin-lilin itu menjadi sejuta, akan dipasang di kawasan Lapangan Monas.
"Ini merupakan gerakan perdamaian. Inilah cara kami menentang aksi kekerasan yang kian hari kian meningkat. Kegiatan semacam ini memang pernah juga dilakukan oleh banyak orang, jadi kami bukan pelopor, kami hanya merevitalisasi," kata perempuan bernama lengkap Shahnaz Natasya Haque ini.
Menurut istri drummer Gilang Ramadhan ini, angka sejuta dipilih bukan untuk mencari sensasi, melainkan karena memiliki arti yang diharapkan. "Kami pikir, sejuta adalah magical number, mewakili sejuta harapan dan cita-cita. Kenapa juga lilin ? Lilin simbol cahaya yang mampu menerangi dari kegelapan," tutur peraih gelar Putri Indonesia Favorit 1995 dan None Jakarta II Tingkat DKI 1993 ini.
Advertisement
Dalam kegiatan nanti, diharapkan banyak komponen masyarakat yang terlibat. Selain pemasangan lilin di sepanjang dua titik tersebut, akan digelar pula long march dari BRI Tower ke Lapangan Monas.
"Para keluarga dari korban-korban kekerasan enam tahun lalu (1998) juga akan ikut dalam acara itu. Bersamaan dengan kelompok terakhir masuk Lapangan Monas, lilin besar akan dinyalakan oleh dua ibu kembar (Sri Rosiati dan Sri Irianingsih, para inisiator sekaligus pengelola dan guru Sekolah Darurat Kartini di kolong salah satu jembatan layang Jakarta)," beber Shahnaz.
Ide gerakan tersebut, terang Shahnaz lagi, berawal dari keprihatinan atas meningkatnya kekerasan belakangan ini. Kekerasan tak lagi hanya di daerah-daerah konflik, tapi sudah masuk ke rumah-rumah. "Lihat saja di televisi sekarang ini, anak-anak disuguhi tontonan berbau kekerasan," keluhnya.
Acara yang juga dimotori oleh Ratna Riantiarno, Baby Jim Aditya dan Suryani Sidik Motik ini akan dimeriahkan dengan parade musik 32 perkusionis yang dipimpin oleh Gilang Ramadhan. "Kenapa perkusi yang dipilih? Alat musik ini terdapat di 32 provinsi yang ada di Indonesia," ujarnya.
(Ashanty berseteru dengan mantan karyawannya, dirinya bahkan sampai dilaporkan ke pihak berwajib.)
(kmp/dar)
Darmadi Sasongko
Advertisement
-
Fashion Selebriti Indonesia Potret Cantik Syahnaz Sadiqah Pakai Batik, Pancarkan Pesona Istri Pejabat