Sidang Kelamaan, Ananda Deg-Degan

Penulis: Yunita Rachmawati

Diterbitkan:

Kapanlagi.com - Jadwal sidang yang sering ditunda membuat Ananda Mikola pusing sendiri. Nasibnya seakan terkatung-katung gara-gara kasus penganiayaan Agung Setiawan yang menyeret namanya. Hari ini (Rabu, 1/7) nasibnya ditentukan dalam sidang putusan akhir di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat. Meski stres, ia berusaha tampak santai.Ananda jadi pusat perhatian banyak orang kala hadir di PN Jakpus. Bahkan ada beberapa ibu-ibu yang minta tanda tangannya di kaos mereka. Para pewarta pun tak mau ketinggalan mengabadikan fotonya. Tapi karena sudah kelamaan, ia pun menolak dengan halus."Sudah dong, saya lagi berdoa. Doain ya biar bebas. Saya perasaan deg-degan banget nih, nunggu sidang lama banget. Tapi alhamdulillah semua datang untuk mendukung saya," kata Ananda.Selain Ibunda Nanda dan adiknya, Moreno Soeprapto, tampak hadir memberikan support yakni Marcella Zalianty, Tetty Liz Indriaty, Sergio Oktodio, Banyu Biru, dan Olivia Zalianty. Mereka semua berharap yang terbaik untuk Ananda.   

(Kondisi Fahmi Bo makin mengkhawatirkan, kini kakinya mengalami sebuah masalah hingga tak bisa digerakkan.)

(kpl/ant/boo)

Rekomendasi
Trending