Soal Kabar Perceraian Reza SMASH, Ilham SMASH Tak Mau Ikut Campur
Diterbitkan:
Reza & Ilham SMASH © KapanLagi.com/Muhammad Akrom Sukarya
Kapanlagi.com - Kabar perceraian Reza SMASH dengan Fabiola Elizabeth Agnes memang cukup mengagetkan. Bukan hanya publik saja yang kaget tapi juga adik Reza yakni Ilham SMASH.
"Kaget lah pasti kaget. Kalau mau konfirmasi mah langsung ke Reza-nya aja. Soalnya akunya sendiri pun kan jarang say hello, Reza pas covid ini kan di Bandung aku kan di Bogor," ujar Ilham saat dihubungi awak media, Kamis (25/6).
Advertisement
1. Ilham Tak Mau Ikut Campur
Ilham yang mengetahui kabar perceraian tersebut dari media sosial juga tak mau ikut campur lebih jauh. Ia bahkan belum berani bertanya langsung kabar tersebut kepada sang kakak. Karena mereka berdua juga jarang bercerita masalah keluarga masing-masing.
"Ilham nggak mau ikut campur dulu sih apalagi masalah perceraian pasti buat Reza belum bisa untuk kontekan dulu. Ilham paham sih situasi Reza saat ini, paham gimana rasanya, kalau untuk ditanya Ilham kayaknya nggak enak sekarang," jelasnya.
"Nggak paham (masalahnya) makanya aku bilang kalau soal pribadi jarang diobrolin, kalau game kerjaan sering ngobrol kalau masalah pribadi ya mereka punya kehidupan pribadi masing-masing," lanjut Ilham.
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
2. Fabiola Mengaku Sudah Bercerai
Pernikahan Reza dan Fabiola memang terbilang singkat yakni belum genap dua tahun. Mereka juga sudah dikaruniai anak laki-laki.
Kabar perceraian Reza dengan Fabiola berawal ketika Fabiola menjawab beberapa pertanyaan followersnya di Instagram story. Ada salah satu followers yang bertanya mengapa sudah tak pernah terlihat bersama Reza. Fabiola pun memberi jawaban yang cukup mencengangkan.
"Sekali aja, ya, jawabnya, jangan ditanya lagi. Banyak betul yang nanya. Karena kami sudah cerai," tulis Fabiola.
Simak Juga:
Dikabarkan Cerai, Reza SMASH Masih Bersama Sang Istri di Hari Lebaran
Boyband SMASH Mengaku Tak Tahu Alasan Rangga Moela yang Absen Dari Konser Sekaligus Reuni Virtual Bersama Morgan Oey
Nyanyi Lagi Bareng SMASH di Perayaan Satu Dekade, Hal Ini yang Dirindukan Morgan Oey
Rafael Tan Beri Bocoran Sedang Menyiapkan Proyek Rayakan 10 Tahun SMASH
Selamat, Ilham Smash Dikaruniai Anak Pertama Berjenis Kelamin Perempuan
(Ramai kabar perceraian dengan Raisa, Hamish Daud sebut tudingan selingkuh itu fitnah.)
Advertisement
