Tak Suka Gelang, Eriska Rein Pilih Koleksi Jam Tangan
Eriska Rein Foto: KapanLagi.com
Kapanlagi.com - Tak suka mengenakan aksesori berupa gelang, aktris cantik Eriska Rein lebih memilih jam tangan. Baginya, jam tangan tak hanya sekedar penunjuk waktu, tapi juga bagian dari fashion.
"Karena aku termasuk orang yang suka banget pakai jam. Mungkin karena aku takut telat ke tempat kerja atau lokasi syuting, makanya suka pakai jam. Ini jadi kebutuhan. Aku juga nggak suka pakai aksesoris kayak gelang atau anting yang gimana-gimana. Akhirnya aku pakai jam sebagai aksesori," kata Eriska saat ditemui di acara launching jam tangan Police di Foundry 8, kawasan SCBD Jakarta, beberapa waktu yang lalu.
Banyak selebriti mengoleksi jam tangan dengan merek-merek tertentu yang harganya mahal. Namun Eriska ternyata tak demikian.
Eriska Rein Foto: KapanLagi.com/Bambang E Ros"Nggak sih, selama nyaman nggak harus yang mahal atau branded. Yang penting suka, pede dan fungsinya itu kan penunjuk waktu," lanjutnya.
Eriska Rein juga sempat tertarik pada banyak jam tangan mewah. Namun ia sengaja memilih yang tak terlalu mahal.
"Nggak yang wah (mahal) banget sih, cuma middle lah. Cuma ada yang lumayan lah," pungkasnya.
Simak Juga:
(Di luar nurul, Inara Rusli dilaporkan atas dugaan perselingkuhan dan Perzinaan!)
(kpl/hen/rzm)
Rizqi Zhairisma
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
