Tiga Kali tak Hadiri Sidang Mediasi, Rumah Tangga Ruben Onsu dan Sarwendah Diputus Secara Verstek?
Diperbarui: Diterbitkan:
Ruben dan Sarwedah © instagram.com/ruben_onsu
Kapanlagi.com - Presenter Ruben Onsu kembali absen dari persidangan cerai terhadap Sarwendah Tan, istrinya di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan. Namun, tim kuasa hukumnya hadir untuk menjadi perwakilan.
Sementara dari Sarwendah sendiri, sedari awal sidang perceraian berlangsung, hingga pemanggilan sendiri tak pernah datang. Bahkan, ibu tiga anak itu tidak menghadirkan kuasa hukumnya sebagai perwakilan.
"Jadi agenda hari ini panggilan terakhir kepada pihak tergugat. Tapi pihak tergugat tidak hadir," ucap Tiara Octaviani, tim kuasa hukum Ruben usai sidang, Selasa (6/8/2024).
Advertisement
1. Sidang Masih Lanjut
Persidangan sendiri menurut Tiara bakal tetap berlanjut. Karena tiga kali pemanggilan mediasi, tergugat, yakni Sarwendah tak pernah sekalipun hadir ataupun diwakilkan kuasa hukumnya.
"Jadi hakim menyatakan kalau agenda selanjutnya pembuktian surat dari pihak penggugat," katanya.
"Agenda selanjutnya tanggal 13," Tiara menambahkan.
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
2. Belum Jatuhkan Putusan
Tiara memastikan, meski mediasi tidak terlaksana, hakim pengadilan belum menjatuhkan putusan verstek, yakni putusan yang dijatuhkan oleh Majelis Hakim tanpa hadirnya tergugat dan tanpa alasan yang sah meskipun telah dipanggil secara resmi dan patut.
"Tidak ada putusan verstek," pungkasnya.
Yang Ini Juga Nggak Kalah Hot!!!
Sarwendah Kembali Tak Hadir dalam Sidang Cerai, Pengacara Ruben Onsu Sebut Majelis Hakim Masih Berikan Kesempatan Sekali Lagi
Betrand Peto Bahagia Bisa Pindah Ke Rumah Baru BunSar: Aku Punya Kamar Idaman & Kandang Ayam
Sidang Cerai Kembali Ditunda, Apakah Ada Kemungkinan Sarwendah & Ruben Onsu Rujuk?
Alamat Sarwendah Tidak Sesuai, Gugatan Cerai Ruben Onsu Terhambat
Pengacara Bicara soal Indikasi Rujuk Antara Ruben Onsu dan Sarwendah: Nanti Pasti Akan Kelihatan
(Ramai kabar perceraian dengan Raisa, Hamish Daud sebut tudingan selingkuh itu fitnah.)
(kpl/aal/phi)
Advertisement
