VJ Mike - Fiona Tak Ingin Mendahului Takdir

VJ Mike - Fiona Tak Ingin Mendahului Takdir Fiona - Mike

Kapanlagi.com - Walaupun sudah menjalin hubungan selama enam bulan dan merasa saling cocok namun VJ Mike dan Fiona Callaghan tak mau terburu-buru. Saat ditanya tentang target, mereka berdua memilih menjalani hubungan mereka secara wajar dan tak memasang target yang kelewat tinggi. Tak mau mendahului takdir, menurut istilah Mike.Hubungan VJ Mike alias Mike Lucock dengan Fiona Callaghan yang berprofesi sebagai model memang baru berjalan sekitar enam bulan namun sejauh ini hubungan mereka sepertinya sudah cukup jauh. "Saya udah kenal dengan keluarga dia dan sebaliknya. Pasti saya saat ngajak jalan ibunya tahu lah. Itu harus," jelas Mike saat ditemui di acara meet n greet film LOVE AND EDELWEISS, di Plaza Bintaro, Jakarta Selatan, Minggu (11/04/10).Namun meski hubungan ini sudah serius tapi mereka berdua sepertinya belum mau terburu-buru memasang target. "Gak mau takabur. Gak mau mendahului takdir. Jodoh gak ke mana kok. Biar hidup gak terlalu stres," ungkap Mike yang disambung oleh Fiona yang mengatakan, "Kalau emang ke depannya berjodoh, ya Insya Allah."  

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/ato/roc)

Rekomendasi
Trending