Zian Zigas Lolos Dari Tabrakkan Maut

Zian Zigas Lolos Dari Tabrakkan Maut ZIan Zigaz

Kapanlagi.com - Road show grup band Zigas, diwarnai kejadian yang tidak mengenakan. Melalui jalan darat menuju Pekanbaru, mobil yang ditumpangi oleh rombongan kru pada (5/7) sore menabrak iring-iringan mobil di depannya. Kejadian tersebut, mencederai satu orang soundman yang menderita patah tulang."Yang kemarin itu, bukan mobil rombongan artis, mobilnya lumayan hancur. kejadiannya di pinggir Pekanbaru dan ada 1 soundmannya yang patah tulang bahu kecil," ujar Adi selaku Manager Zigaz saat di hubungi melalui Ponsel oleh KapanLagi.com® Kamis (7/6).Nasib sial ternyata juga tidak luput untuk para personil Zigaz. Menurut Adi, saat mobil yang ditumpangi Zian Cs memasuki kota teluk Kuantan, pada (7/7) pagi, menabrak mobil kru karena sang supir mengantuk."Tapi tadi pagi tabrakkan lagi, mobil artisnya nabrak mobil kru. Kejadiannya pas kita mau masuk kota Teluk Kuantan Pekanbaru arah Rengas. Jadi kejadiannya mobil Strada ditabrakkan mobil Inova itu akibat supir ngantuk dan kebetulan mobil di depan leadernya berhenti tidak signifikan untuk jalur seperti itu," jelas Adi.  

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/dis/faj)

Rekomendasi
Trending