Foto profil Sophan Sophiaan


Peter: Saya Tidak Menabrak Sophan Sophiaan!

Kamis, 04 September 2008 15:50
Ada beberapa nama yang disebut-sebut sebagai kunci di balik kecelakaan yang menewaskan aktor senior Sophan Sophiaan pada 17 Mei 2008 lalu. Salah satunya adalah Peter Wattimena yang notabene adalah ketua Harley Davidson Club Jakarta dan saat ini menjabat sebagai Dirjen Sarana Pertahanan Dephan. Dalam preskon yang diadakan Kamis (4/9) siang di Jl Lamandai, Jaksel, Peter menegaskan bukan dirinya yang menabrak Sophan Sophiaan. Peter hanyalah saksi mata.

Rusman Hadi Tanggapi Misteri Kecelakaan Sophan Sophiaan

Kamis, 04 September 2008 15:05
Masalah kecelakaan Sophan Sophiaan yang dianggap sebuah misteri oleh sang istri, Widyawati, ditanggapi langsung oleh mantan Kapolri Rusman Hadi. Ditemani Peter Wattimena - ketua perkumpulan Harley Davidson Club Jakarta yang menjabat sebagai Dirjen Sarana Pertahanan Dephan - serta Freddy Sumitro, Rusman mengadakan jumpa pers untuk meluruskan masalah ini.

Widyawati Kangen Es Buah Ala Sophan

Kamis, 04 September 2008 09:46
Menjalani puasa tanpa suami, baru pertama kali dirasakan Widyawati. Sejak kehilangan pasangan hidupnya, Sophan Sophiaan, yang meninggal karena kecelakaan lalu lintas yang dialaminya beberapa bulan lalu, aktris senior ini masih sering terbayang. Apalagi di bulan suci Ramadhan ini.

Widyawati Trauma Dengar Suara Motor

Kamis, 04 September 2008 08:08
Apa kabar motor Harley Davidson almarhum Sophan Sophiaan? Motor yang mengalami kecelakaan itu kini menjadi kenangan Widyawati dan keluarganya. Namun sayang, Widya mengaku takut untuk melihat motor almarhum suaminya itu.

Bukti Sophan Tewas Ditabrak Hilang

Kamis, 04 September 2008 05:34
Kejanggalan demi kejanggalan kembali mewarnai kisah tragis meninggalnya aktor Sophan Sophiaan. Salah satu kejanggalan yang diungkapkan oleh istri dari sang aktor legendaris itu, Widyawati, adalah surat keterangan tentang laporan kemajuan dari pihak kepolisian yang telah hilang atau dicuri.

Sophan Sophiaan Dilindas Mantan Jenderal?

Rabu, 03 September 2008 23:45
Penyebab meninggalnya aktor senior Sophan Sophiaan kembali mengemuka. Ada dugaan Sophan meninggal setelah terjatuh dari motor yang dikendarainya dan dilindas oleh motor yang berada di belakangnya.

Widyawati: Kecelakaan Sophan Sophiaan Ada Keganjilan!

Rabu, 03 September 2008 15:21
Hampir empat bulan Sophan Sophiaan menghadap Ilahi. Keluarga yang ditinggalkan pun masih merasakan kehadiran aktor ganteng era 1980-an itu. Namun, di balik keikhlasan untuk merelakan kepergian sang suami, Widyawati merasakan adanya keganjilan atas kecelakaan yang merenggut nyawa pasangan hidupnya.

Jeffry Woworuntu: Sophan Harusnya Jadi Menbudpar

Selasa, 27 Mei 2008 18:42
Kepergian aktor kawakan Sophan Sophiaan yang meninggal dalam sebuah insiden kecelakaan motor gede (moge) beberapa waktu lalu, membuat banyak kalangan merasakan kehilangan yang teramat sangat.

Kematian Sophan Sophian Akan Diusut

Minggu, 25 Mei 2008 14:08
Kecelakaan yang mengakibatkan kematian aktor Sophan Sophiaan di Mantingan Sragen tujuh hari lalu rencananya akan diusut. Karena kabarnya Sophan Sophiaan meninggal dunia bukan karena terjatuh dari sepeda motor, tetapi tertabrak dari belakang oleh rekannya sendiri. Dan untuk mencari kebenaran tersebut, kabarnya telah dibentuk semacam tim investigasi dari kalangan pecinta motor Harley.

Widyawati: Dia Masih di Sini

Minggu, 25 Mei 2008 12:07
Tujuh hari sudah aktor dan politikus kondang Sophan Sophiaan meninggal dunia. Banyak kenangan indah ditoreh Sang Aktor. Widyawati, istri tercinta dan ibu dari dua anak mendiang Sophan Sophiaan tak percaya, suami tercintanya telah tiada dan meninggalkannya. "Aku merasa dia masih ada di sini," ujar Widya usai acara malam 7 hari meninggalnya Sophan Sophian di kediamannya bilangan Bintaro, (24/5).

Widyawati Ingin Lanjutkan Cita-Cita Suami

Senin, 19 Mei 2008 10:32
Aktor Sophan Sophiaan telah pergi. Tapi cita–citanya tak akan lekang ditelan masa. Widyawati pun siap meneruskan cita–cita suami tercintanya. Dia berharap apa yang diinginkan Sophan Sophiaan dapat diteruskan. Sebab touring jalur merah putih bukanlah event jalan–jalan semata, karena ada misi di dalamnya.

Sophan Sophiaan Naik Harley Obati Stres

Senin, 19 Mei 2008 09:49
Almarhum Sophan Sophiaan menganggap naik harley sebagai obat stress. Ketertarikan almarhum diakui oleh sang anak, Romi Octaviano dimulai sejak lima tahun yang lalu. Bukan sekedar tunggangan, Harley tipe Electra Glide Classic berkapasitas mesin 1600 cc itu telah menjadi obat penghilang stress bagi Sophan. Menurut Romi, sejak punya mainan baru itu beberapa penyakit ringan yang kerap dikeluhkan ayahnya berangsur hilang. Misalnya, pusing dan tekanan darah naik.

Karangan Bunga Penuhi Peristirahatan Terakhir Sophan Sophiaan

Minggu, 18 Mei 2008 13:15
Puluhan karangan bunga ucapan duka cita memenuhi Taman Pekaman Umum (TPU) Tanah Kusir, Jakarta, Minggu (18/5), yang dibariskan di kiri-kanan jalan kecil menuju tempat peristirahatan terakhir Sophan Sophiaan. Puluhan karangan bunga itu berasal dari berbagai kalangan, yang menandai luasnya pergaulan aktor dan politisi itu.

Sophan Sophian Tolak Widyawati Boncengan

Minggu, 18 Mei 2008 13:01
Mungkin ada sesal paling dalam dirasakan Widyawati. Istri almarhum aktor senior Sophan Sophiaan ini sempat minta mendampingi suami terus berboncengan. Tetapi ditolak Sophan Sophiaan saat melihat istrinya terlihat lelah.

Nama Sophan Akan Dikenang Setiap Hari Kebangkitan Nasional

Minggu, 18 Mei 2008 12:37
Aktor dan mantan politisi, Sophan Sophiaan, meninggal dunia karena kecelakaan lalu lintas yang dialaminya ketika tengah mengikuti pawai motor gede Jalur Merah Putih dalam rangka seabad Hari Kebangkitan Nasional.

Pekik Merdeka Akhiri Prosesi Pemakaman Sophan Sophiaan

Minggu, 18 Mei 2008 11:34
Pekikan merdeka sebanyak tiga kali yang dikumandangkan oleh puluhan pelayat mengakhiri prosesi pemakaman politikus dan aktor terkenal, Sophan Sophiaan. Pekikan 'Merdeka!' sebanyak tiga kali diiringi perkataan "Indonesiamu, Indonesiaku' itu, dimintakan oleh adik perempuan Sophan Sophiaan, pada acara pemakaman di Blok AA1 Taman Pemakaman Umum (TPU) Tanah Kusir, Jakarta, Minggu (18/5).

Pemakaman Sophan Sophiaan Berlangsung Khusyuk

Minggu, 18 Mei 2008 09:34
Dua putra aktor terkenal Sophan Sophiaan, Romi dan Roma, mengantarkan jenazah ayahnya masuk ke liang kubur di Taman Pemakaman Umum (TPU) Tanah Kusir, Jakarta Selatan, Minggu.

Sophan Sophiaan, Pribadi yang Luar Biasa

Minggu, 18 Mei 2008 09:12
Tak ada yang tak bisa dikenang dari Sophan Sophiaan. Jejak langkah dan sepak terjang selalu memberikan tapak mengesankan. Lahir di Makassar 26 April 1944, Sophan Sophiaan tumbuh dari keluarga politikus.

SBY: Sophan Sophiaan Teladan Bangsa

Minggu, 18 Mei 2008 08:59
Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mengajak seluruh bangsa Indonesia terutama kaum muda untuk meneladani jiwa kebangsaan dan patriotisme. Dalam ucapan bela sungkawa di rumah duka Jl Garuda 5 No C II/1 Bintaro Sektor I, Sabtu (17/5), Presiden mengatakan bahwa kita telah kehilangan teman dan sahabat.

Jenazah Sophan Sophiaan Tiba di Rumah Duka

Sabtu, 17 Mei 2008 19:19
Jenazah aktor dan politisi Sophan Sophiaan tiba di rumah duka jalan Garuda V C2 nomor 1, Bintaro di Jakarta Selatan, sekitar pukul 16.40 WIB, di Jakarta, Sabtu, diiringi oleh kalimat tahlil dari para pelayat.

Visum Dokter: Sophan Sophiaan Alami Patah Tulang Multiple

Sabtu, 17 Mei 2008 18:11
Kematian Sophan Sophiaan mengejutkan bagi banyak orang. Politikus yang juga artis ini meninggal dunia Sabtu sekitar pukul 10.00 WIB setelah motor besar yang dikendarai dalam konvoi Jambore Merah Putih terjatuh di jalan Kedung Galar, Kecamatan Ngawi, Kabupaten Ngawi, Jatim ketika menuju ke Solo. Berdasarkan visum dokter Rumah Sakit RSUD Sragen yang menangani jenazah almarhum, Sophan Sophiaan meninggal akibat luka dengan kondisi patah tulang multiple (majemuk).

Jenazah Sophan Sophiaan Disambut Para Menteri

Sabtu, 17 Mei 2008 17:07
Sejumlah menteri datang menjemput jenazah politikus yang juga aktor Sophan Sophiaan di terminal kargo dan ruang tunggu VIP Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang, Banten, setelah diterbangkan dari Bandara Adi sumarmo, Solo, Jateng.

Anak-Anak Sophan Sophiaan Shock

Sabtu, 17 Mei 2008 15:02
Kabar meninggal dunianya Sophan Sophiaan benar–benar sangat mengejutkan terutama bagi Romy dan Roma, dua anak Sophan Sophiaan dan Widyawati. Mereka benar–benar shock, karena pada saat pergi ayahnya masih dalam keadaan sehat bugar.

Jenazah Sophan Sophian Disholatkan di Mesjid Raya Sragen

Sabtu, 17 Mei 2008 14:19
Jenazah politikus/aktor yang juga artis Sophan Sophiaan, Sabtu siang langsung disholatkan di Mesjid Raya Al Falaq Kabupaten Sragen, Jawa Tengah dan menurut rencana pukul 14.00 diterbangkan dari Bandara Adisumarmo Solo menuju Jakarta.

Kematian Sophan Sophiaan Kejutkan Alex Asmasubrata

Sabtu, 17 Mei 2008 13:22
Kepergian Sophan Sophiaan meninggalkan duka mendalam bagi keluarga dan rekan-rekannya. Menurut salah satu temannya, Alex Asmasubrata, semasa hidupnya Sophan menjalankan prinsip hidup yang tegas tetapi tidak sombong serta tegar dalam menghadapi cobaan.