3 Alasan Penting Drama Fantasi ‘ISLAND’ Wajib Ditonton, Kisahkan Pertarungan di Pulau Jeju yang Misterius

Penulis: Editor Kapanlagi.com

Diterbitkan:

3 Alasan Penting Drama Fantasi ‘ISLAND’ Wajib Ditonton, Kisahkan Pertarungan di Pulau Jeju yang Misterius
Kim Nam Gil, Cha Eun Woo dan Lee Da Hee (Credit: Soompi.com)

Kapanlagi.com - Ditulis oleh: Putriku Aishwarya Ravelia

Drama terbaru ISLAND akan segera tayang pada 30 Desember dan dibintangi oleh Kim Nam Gil, Cha Eun Woo dan Lee Da Hee. Drama ISLAND merupakan drama fantasi yang diangkat dari webtoon hits dengan judul sama.

ISLAND menceritakan tentang rahasia kelam yang tersembunyi di Pulau Jeju yang indah, dimana orang-orang yang ditakdirkan untuk melawan kekuatan jahat yang mencoba menghancurkan dunia. Berikut 3 alasan penting yang membuat drama ISLAND wajib kalian tonton!

1. Kisah dari Webtoon Legendaris

Kim Nam Gil (Credit: Soompi.com)

Berdasarkan kisah menarik dari webtoon, ISLAND akan menginterpretasikan kembali legenda dan dongeng dari pulau Jeju yang indah. ISLAND adalah komik Korea yang dibuat oleh duo penulis legendaris yaitu Yoon In Wan dan Yang Kyun Il.

Mereka membuat ulang cerita tersebut menjadi webtoon, 19 tahun setelah publikasi pertamanya pada tahun 1997 adalah serial di Naver Webtoon. Kim Nam Gil, Cha Eun Woo, dan Lee Da Hee diharapkan dapat memberikan penampilan terbaik dan chemistry yang kuat antara karakter di webtoon.

Selain itu, sutradara Bae Jong yang mengerjakan film yang populer WELCOME TO DONGMAKGOL dan FABRICATED CITY diharapkan membawa bakatnya ke lokasi syuting ISLAND untuk menjadikannya lebih menyenangkan.

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

2. Kisah Pertarungan dengan Monster di Pulau Jeju yang Misterius

Lee Da Hee (Credit: Soompi.com)

ISLAND menjadi serial drama pertama untuk sutradara Bae Jong. Dalam cerita ISLAND menggambarkan konflik yang intens dan mendebarkan dengan monster di pulau Jeju ini, sutradara Bae Jong diharapkan membawa perspektif baru yang menarik.

Bae Jong memilih Pulau Jeju sebagai hal yang membedakan ISLAND dari drama dan film lainnya. Energi dan pemandangan Jeju bercampur dengan monster yang ada dalam cerita, menambah kemisteriusan Pulau Jeju serta mitologis yang oriental.

Energi unik ‘ISLAND’ sebagai sesuatu yang berasal dari hal yang tampaknya tidak akan pernah cocok satu sama lain, antara masa kini, masa lalu, kota dan alam, monster dan manusia.

“Tak satupun dari mereka yang tampak cocok, tetapi mereka bersatu di ISLAND untuk menciptakan cerita yang sangat menarik dan memikat. Dengan memperhatikan dualitas, menurut saya ini akan menjadi pengalaman yang lebih menyenangkan,” ungkap sutradara Bae Jong.

3. Chemistry Antara Kim Nam Gil, Lee Da Hee, dan Cha Eun Woo

Cha Eun Woo (Credit: Soompi.com)

Dalam drama ISLAND, Kim Nam Gil telah melindungi dunia dari kejahatan selama ribuan tahun. Dia berperan sebagai Pan, makhluk abadi yang menyerupai manusia dan yang menghadapi nasib yang kurang baik.

Aktris Lee Da Hee berperan sebagai Won Mi Ho, seorang guru dan bagian dari generasi ketiga keluarga chaebol. Dia datang untuk melatih disiplin diri di pulau Jeju, tanpa mengetahui nasib apa yang akan menantinya. Ketika dirinya diserang oleh monster pulau Jeju, dia mengalami pertemuan dengan Pan, dan inilah momen yang akan katalisator untuk sisa cerita mereka.

Dan Cha Eun Woo akan berperan sebagai pendeta pengusir setan termuda di dunia bernama John. Cha Eun Woo akan melakukan perjalanan ke Jeju untuk melakukan apa yang dianggap sebagai panggilan dari para dewa. Oleh karena itu, dirinya terjerat dengan Pan dan Won Mi Ho dan diperkirakan akan menunjukkan semua jenis rangkaian aksi fantastis yang tidak dapat ditemukan di tempat lain.

Rekomendasi
Trending