6 Potret Jadul Ju Ji Hoon dan Shin Min Ah di Drama Korea Lawas, Kini Bakal Main Bareng di THE REMARRIED EMPRESS
Diterbitkan:
Potret Jadul Ju Jihoon dan Shin Min Ah (credit: Instagram.com/jujihoonglobal/disneyplushotstarid/)
Kapanlagi.com - Seiring diumumkannya drama terbaru adaptasi web novel terkenal THE REMARRIED EMPRESS, para penggemar K-drama dikejutkan oleh reuni dua bintang legendaris Ju Ji Hoon dan Shin Min Ah. Drama terbaru dua bintang ternama ini dijadwalkan akan tayang eksklusif di Disney+ Hotstar pada tahun 2026.
Menariknya, bertemunya Ju Ji Hoon dan Shin Min Ah dalam project terbaru drama membuat penggemar bernostalgia. Lebih dari satu dekade lalu, keduanya terlibat dalam film romantis berjudul THE NAKED KITCHEN pada tahun 2009 silam. Dulunya, keduanya memerankan karakter yang terlibat cinta segitiga.
Kini, mereka akan berbagi layar kembali, namun dalam konteks dan genre yang sangat berbeda. Drama THE REMARRIED EMPRESS akan memperlihatkan Shin Min Ah sebagai permaisuri Navier, sedangkan Ju Ji Hoon sebagai Kaisar Sovieshu, suami yang menceraikannya demi selir. Selengkapnya cek di sini potret jadul keduanya KLovers.
Advertisement
1. Dulu Terlibat Project Film THE NAKED KITCHEN
THE NAKED KITCHEN menjadi film mempertemukan Ju Ji Hoon dan Shin Min Ah di tahun 2009 silam. Saat itu, Shin Min Ah memerankan karakter Mo Rae, sosok istri lugu yang hidup nyaman dengan suaminya, Han Sang In. Sedangkan, Ju Ji Hoon perankan Park Du Re, koki muda karismatik dari Prancis.
(Duh! Onad lagi-lagi terjerat kasus narkoba dan diamankan pihak kepolisian.)
2. Terlibat Cinta Terlarang
Namun, pertemuan keduanya membuat hubungan mereka menjadi rumit. Mo Rae dan Park Du Re terlibat cinta terlarang. Mo Rae yang masih memiliki suami terjebak dalam ruang dan waktu dengan Du Re di museum seni, dan memicu ketertarikan fisik sekaligus emosional. Terlebih, Mo Rae kerap merasa diabaikan oleh sang suami. Situasi ini memicu cinta segitiga yang rumit di antara mereka.
3. Penampilan yang Berubah
Potret lawas dan terbaru Ju Ji Hoon dan Shin Min Ah memiliki perbedaan pada penampilan mereka. Meski begitu paras dua bintang ternama ini dikenal sama-sama awet muda. Shin Min Ah tampil dengan rambut bob pendek dan busana hits tahun 2000-an silam. Sedangkan, Ju Ji Hoon tampil dengan gaya rambut sedikit lebih panjang dibandingkan penampilan terbaru.
4. 17 Tahun Kemudian: Dipertemukan Lagi dalam Project Drama Terbaru
Setelah 17 tahun berlalu, Ju Ji Hoon dan Shin Min Ah kembali dipertemukan lewat drama terbaru THE REMARRIED EMPRESS. Shin Min Ah menjadi Empress Navier, sementara Ju Ji Hoon memerankan kaisar sekaligus suami Navier yang menceraikannya untuk menikahi selir. Keduanya kini terlibat dalam konflik kekuasaan dan percintaan politik. Peran tersebut cukup kontras dari proyek lawas mereka tahun 2009 silam.
5. Chemistry Dinantikan Penggemar
Foto-foto promosi memperlihatkan bahwa meskipun penampilan mereka jauh berubah, aura karismatik keduanya tetap terpancar. Gaya berpakaian dan ekspresi mereka kini mencerminkan trasnformasi Ju Ji Hoon dan Shin Min Ah yang semakin matang. Terlebih, karir keduanya sama-sama sukses sebagai selebriti papan atas.
6. Drama Terbaru Tayang 2026
Selain Shin Min Ah dan Ju J Hoon, drama ini juga dibintangi oleh Lee Jong Suk sebagai Heinrey dan Lee Se Young sebagai Rashta, sang selir. Melalui Instagram Disney+ Hotstar, para pemain THE REMARRIED EMPRESS telah melakukan pembacaan naskah untuk project drama terbaru tersebut. Rencananya, THE REMARRIED EMPRESS akan tayang pada tahun 2026 mendatang.
7. QnA Tentang Shin Min Ah dan Ju J Hhoon Bertemu di Project Drama Terbaru Setelah 17 Tahun
1. Apa hubungan antara THE NAKED KITCHEN dan THE REMARRIED EMPRESS?
Jawaban: Kedua project tersebut diperankan oleh Ju Jihoon dan Shin Min Ah, namun tak saling berkaitan. THE NAKED KITCHENmerupakan film romance modern. sedangkan,THE REMARRIED EMPRESS drama kerajaan.
2. Kenapa THE NAKED KITCHEN dianggap kontroversial?
Jawaban: Karena mengangkat tema cinta segitiga, perselingkuhan, dan sensualitas secara simbolik.
3. Apa yang membuat THE REMARRIED EMPRESS ditunggu-tunggu?
Jawaban: Adaptasi dari web novel populer karya Alpha Tart. Pemeran dan genre kerajaan yang tengah naik daun.
4. Kapan THE REMARRIED EMPRESS akan tayang?
Jawaban: Drama ini dijadwalkan tayang pada tahun 2026 secara eksklusif di Disney+ Hotstar.
5. Apa peran Ju Jihoon dalam THE REMARRIED EMPRESS?
Jawaban: Ju Ji Hoon memerankan Sovieshu, Kaisar yang menceraikan istrinya demi perempuan lain.
6. Apa peran Shin Min Ah dalam THE REMARRIED EMPRESS?
Jawaban: Shin Min Ah perankan Empress Navier, istri Kaisar Sovieshu.
Ikuti kabar terbaru selebriti hanya di Kapanlagi.com. Kalau bukan sekarang, KapanLagi?
Yuk baca artikel lainnya
7 Selebriti Cantik Korea yang Jalin Hubungan dengan Berondong, Bukti Cinta Tak Kenal Usia
Saat Hidup Terasa Berat, Ini 5 Drama Korea yang Ajarkan Makna Rehat
9 Rekomendasi Drama Korea Romantis yang Bisa Bikin Mood Naik Drastis saat Lagi Down
7 Selebriti Korea yang Jalin Hubungan di Real Life, dari Pacaran Hingga Pernikahan
Bertabur Bintang, Ini 4 Aktor Korea yang akan Main di Drakor Terbaru The Remarried Empress
Berita Foto
(kpl/nlw)
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
-
Event Indonesia Liputan6.com Hadirkan 'LagiDiskon' Dalam Rangka Harbolnas
