CN Blue Dirikan Sekolah Untuk Anak-Anak Afrika

Penulis: Rizqi Zhairisma

Diterbitkan:

CN Blue Dirikan Sekolah Untuk Anak-Anak Afrika CN Blue foto: istimewa

Kapanlagi.com - CN Blue telah menyelesaikan pembuatan sebuah sekolah atas nama mereka di sebuah desa di Afrika Barat. Agensi CN Blue, FNC Entertainment telah memberikan konfirmasi terkait hal ini, bahwa CN Blue telah selesai membangun sebuah sekolah di Niamadougou, Burkina Faso, sebuah negara yang belum berkembang di Afrika.
Tujuan dari proyek tersebut adalah untuk membantu pengembangan pendidikan di negara tersebut. Sampai saat ini memang Burkina Faso dinilai sebagai salah satu negara paling miskin dibandingkan dengan negara-negara lain di seluruh dunia.
Bersamaan dengan pembangunan sekolah ini, CN Blue juga akan membantu setidaknya 1.100 anak di desa tersebut untuk membiayai kelas ekstra setiap tahunnya dan juga makan siang mereka. Tentu saja, aksi CN Blue ini mendapat banyak pujian dari para netizen.

cn bluecn blue

CN Blue memulai aksi sosialnya dalam proyek ini sejak bulan lalu. Selain itu, mereka juga mendonasikan sebagian hasil dari penjualan album dan tiket konser mereka.

Foto-foto CN Blue School via Koreaboo.com


Seperti dilansir oleh Koreaboo.com, perwakilan dari FNC Entertainment mengungkapkan, "Kami telah mencari berbagai cara untuk membalas rasa cinta yang luar biasa dari para penggemar dan akhirnya memutuskan untuk memulai proyek pendirian sekolah ini. Kami akan terus memberi dukungan untuk anak-anak korban kekerasan dan anak-anak yang ditelantarkan di dunia." Bagaimana pendapat Anda tentang aksi sosial ini?

(Lesti sedang hamil anak ketiga, dan saat ini sedang ngidam hal yang di luar nurul!)

(kbo/rzm)

Editor:

Rizqi Zhairisma

Rekomendasi
Trending