Demi Nikahi Reen Yu, Vic Zhou Rela Jual Mobil Sport Mewah?

Demi Nikahi Reen Yu, Vic Zhou Rela Jual Mobil Sport Mewah? Vic Zhou - Ren Yu ©splash - fanpop.com

Kapanlagi.com - Hubungan Vic ZhouĀ dan Reen YuĀ sepertinya berjalan lancar nih. Belakangan beredar rumor jika pasangan ini akan segera menyusul Vanness WuĀ dan Arissa CheoĀ ke pelaminan.
Dikabarkan, pemeran Hua Ce Lei dalam Meteor GardenĀ tersebut baru saja menjual mobil sport mewahnya seharga T$ 30 juta atau setara dengan 12,7 miliar. Rumor menyebutkan jika uang tersebut akan digunakan untuk modal menikahi Reen YuĀ loh.
Saat menghadiri event promosi film terbarunya, DETECTIVE GUI, sang aktor menyangkal rumor yang sedang beredar. Diungkapkannya, mobil mewahnya itu memang sengaja dijual karena jarang dipakai.
"Aku begitu sibuk dan pekerjaanku semakin banyak. Sampai-sampai aku tak ada waktu untuk memakai mobil tersebut. Aku hanya menjual sesuatu yang tak terpakai, simple saja," ujar Vic ZhouĀ seperti yang dilansir Ettoday.

Vic Zhou yang menyangkal menjual mobil mewahnya demi menikahi Reen Yu. ©credit as taggedVic Zhou yang menyangkal menjual mobil mewahnya demi menikahi Reen Yu. ©credit as tagged

Untuk soal pernikahan sendiri, VicĀ berjanji tak akan menyembunyikannya dari para fans. Sedikit curhat, mantan kekasih Barbie Hsu tersebut mengaku belum ada rencana untuk menikah.
"Saat aku masih berusia 19 tahun, aku berpikir untuk menikah di usia 20. Saat telah berusia 20 tahun, aku berpikir untuk menikah pada usia 25. Namun saat usiaku sudah 28 tahun, aku tak punya rencana lagi. Rencana tak akan terjadi karena banyaknya perubahan," jujur pria 34 tahun tersebut.
Soal romance, Vic ZhouĀ dan Ken ZhuĀ telah memastikan jika mereka memiliki kekasih, dan VannessĀ pun resmi menikah pada akhir 2013. Berbeda dengan Jerry Yan, berita terakhir nih pemimpin F4Ā itu masih mencari-cari pacar, alias jomblo.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(ett/jje)

Rekomendasi
Trending