Duo Rapper Pro C gaet Ailee di Lagu Terbaru
Diperbarui
Pro C foto: soompi.com
Kapanlagi.com - Grup yang terdiri dari rapper yakni Pro CÂ akhirnya merilis lagu single mereka yang berjudul The One Who Loves More, Hurts More.
Namun tentunya bukan hanya sekedar merilis, karena rupanya Pro CÂ turut menggaet salah satu penyanyi powerful K-Pop yakni si cantik Ailee. Lagu itu sendiri sudah dirilis pada Rabu (5/2) di berbagai situs online.
Disebutkan kedua member Pro C ikut ambil bagian dalam hal menulis lirik rap di lagu baru mereka itu. Lagu The One Who Loves More, Hurts More ini berkisah mengenai patah hatinya seorang pria pasca kisah kasihnya berakhir.
Dua member Pro C, siapa yang paling keren?Pro C sendiri merupakan grup yang terdiri dari dua orang yakni Moos dan Buffy. Nama Pro C merupakan akronim dari Problem Children atau 'anak-anak nakal yang tahu bagaimana untuk menikmati musik', seperti dilansir soompi.com.
Mengikuti idol grup MBLAQ, duo Pro C ini merupakan grup pria terbaru agensi J.Tune Camp semenjak lima tahun terakhir. November silam Pro C sudah melakukan kolaborasi dengan K.Will untuk lagu debut mereka, Bad Memory.
IKUTI UPDATE BERITA ASIA DI SINI
#Keseruan Baru di Awal Bulan Februari
 (soompi.com/aia)
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(soompicom/aia)
Editor:
Arai Amelya
Advertisement
Lagidiskon Harbolnas
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
More Stories
Advertisement
Advertisement
