Fan Bingbing Hadiri Festival Film Berlin

Kapanlagi.com - Bintang asal Cina Fan Bingbing bergabung dengan Gong Li dan Zhang Ziyi dengan hadir di Festival Film Berlin.

Fan menghadiri premier dunia untuk film terbarunya LOST IN BEIJING di Berlin pada 16 Februari yang turut premier di Festival Film Berlin ke 57.Fan hadir dengan mengenakan busana corak tradisional Cina, yang dirancang desainer kondang Cina.

LOST IN BEIJING mengisahkan tentang hubungan aneh dan konflik antara dua pasangan. Film ini mengangkat tema tentang konflik etnik yang disebabkan perbedaan antara status sosial.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(cnb/erl)

Rekomendasi
Trending