Jacky Cheung Nyanyikan Theme Song 'LUST, CAUTION'
Diterbitkan:
Kapanlagi.com - Dalam dunia perfilman zaman sekarang, film tanpa theme song serasa masakan yang kurang bumbunya. Dan ini berlaku di panggung perfilman mana pun, termasuk Hong Kong. Mengacu pada trend baru ini, film baru LUST, CAUTION memilih Jacky Cheung untuk membawakan soundtrack di film itu.
Jacky Cheung diundang Ang Lee - sutradara film ini - yang juga penggemar lagu-lagu Cheung, untuk mengisi salah satu soundtrack dalam film yang jadi salah satu pesaing untuk meraih Golden Lion Award di Festival Film Venesia ke-64. Alexander Desplat, peraih Golden Globe untuk film THE PAINTED VEIL (2006), menulis musik untuk film ini.
Penyanyi berusia 46 tahun ini, sekarang tengah sibuk melakukan tur dunia "Long Time No See", yang dimulai pada bulan Februari di Las Vegas, dan akan berakhir pada bulan Desember.Â
Advertisement
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(cnb/erl)
Erlin
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
