Sederet Aktor Tampan Pemeran 'LOVE WITH FLAWS'
Pemeran pria 'LOVE WITH FLAWS' ©Soompi
Kapanlagi.com - Drama LOVE WITH FLAWS yang diperankan oleh Ahn Jae Hyun dan Oh Yeon Seo akan segera tayang di MBC. Drama komedi romantis ini mengunggah beberapa foto aktor tampan yang menjadi pemeran, pada Jumat (8/11/2019).
Mereka mengunggah foto 5 karakter pria dalam drama tersebut. Lima tokoh tersebut diperankan oleh Ahn Jae Hyun, Goo Won, Min Woo Hyuk, Cha In Ha, dan Kim Jae Yong.
Advertisement
1. Karakter yang Menawan
Dalam foto bocoran tersebut, Ahn Jae Hyun terlihat sangat menawan mengenakan kemeja dan setelan berwarna hitam sebagai pewaris harta orang tuanya yang sangat kaya. Goo Won berperan sebagai perawat sekolah yang sangat berkarisma.
Min Woo Hyuk bermain sebagai kakak karakter yang diperankan Ahn Jae Hyuk. Cha In Ha memerankan karakter yang memiliki aura-aura tsundere. Sedangkan Kim Jae Yong berperan sebagai anggota termuda dalam keluarga yang masih polos dan berhati tulus.
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
2. Drama 'LOVE WITH FLAWS'
LOVE WITH FLAWS adalah drama komedi romantis yang diperankan oleh Ahn Jae Hyun dan Oh Yeon Seo. Drama ini menceritakan tentang seorang wanita yang tak menyukai dan selalu memandang rendah pria berwajah tampan.
Hingga suatu hari ia bertemu dengan seorang laki-laki berparas tampan yang sangat narsis dan terobsesi dengan penampilannya. Setelah melalui berbagai perbedaan pendapat mereka akhirnya menemukan cinta sejati.
Simak Berita Menarik Lainnya!
Penampilan Ha Ji Won yang Cantik Berseri dan Muda Banget di Drama 'CHOCOLATE'
Ditunggu-Tunggu, 5 Film Korea 2019 Ini Malah Dianggap Mengecewakan
6 Potret Park Seo Joon & Pemain 'ITAEWON CLASS' Lakukan Pembacaan Naskah Perdana
5 Aktor Muda Korea Naik Daun Ini Imut Tapi Bertubuh Kekar, Song Kang - Jang Dong Yoon
Kim Woo Bin Dikabarkan Bakal Bintangi Film Baru Bareng Ryu Jun Yeol - Kim Tae Ri
(soo/TIN)
kistin septiyani
Advertisement
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
