Pakai Dress Victoria Beckham, Priyanka Chopra Tampil Pinky
Diterbitkan:
Priyanka Chopra @splash
Kapanlagi.com - Aktris cantik Priyanka Chopra sepertinya makin mantap menapaki karir internasionalnya. Kini ia tengah disibukkan dengan serial televisi terbaru yang berjudul Quantico.
Serial Amerika tersebut ditayangkan oleh ABC Network. Priyanka kini yang sedang berada di Los Angeles menyempatkan diri untuk datang dalam sebuah program talkshow untuk mempromosikan serialnya itu.
Dilansir dari Pink Villa, dalam talkshow tersebut Priyanka tampil mempesona mengenakan dress dari Victoria Beckham. Dress berwarna pink fuchsia itu ia padukan dengan sepatu hitam dari Louboutin.
Ini dia penampilan pinky ala Priyanka Chopra @pinkvilla.comTubuhnya yang ramping semakin terlihat aduhai dalam balutan dress ketat itu. Tampak serasi, mantan Miss World ini menggunakan lipstik dengan warna yang sama dengan dressnya.
Dress pink itu memiliki potongan miring pada salah satu pundaknya. Di bagian pundak kiri yang terbuka itu rambut Priyanka terurai ikal. Penampilannya itu penuh dengan nuansa pink yang cerah dan elegan.
Tak dipungkiri kulit aktris DIL DHADAKNO DO itu memang sedikit gelap, namun ia percaya diri memadukannya dengan warna cerah. Bagaimana menurutmu penampilan Priyanka tersebut?
Jangan Lewatkan!!!
Tampil Blonde Bak Lady Gaga, Priyanka Chopra Nyentrik Super Beda
Priyanka Chopra: Nanti, Aku Akan Jadi Istri Yang Paling Sempurna
Pengen Memukau? Intip Yuk Resep Cantik ala Aktris Bollywood Ini!
Suruh Pilih Priyanka Atau Deepika, Ini Jawaban Lucu Ranveer Singh
Kareena & Priyanka Kompak Tak Hadiri Resepsi Nikah Shahid Kapoor
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(pin/dye)
Meriska Trisniawati
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
