Pierce Brosnan - Susan Sarandon Pasangan Yang Berduka

Kapanlagi.com - Bagaimana jika dua bintang kawakan Hollywood main bareng dalam satu film? Pasti kita membayangkan adu akting mereka bakalan seru. Ini pula yang akan terjadi di proyek film baru THE GREATEST, di mana dipasangkan dua bintang berbakat Pierce Brosnan dan Susan Sarandon.Film bergenre drama ini menandai debut penyutradaraan penulis naskah Shana Feste. Menurut Variety drama ini mengisahkan tentang seorang gadis muda yang 'dilemparkan' ke dalam sebuah keluarga yang kacau. Keluarga ini sedang mengatasi kedukaan akibat kehilangan seorang putra kesayangan. Brosnan dan Sarandon memerankan sepasang suami-istri yang berduka ini. Menurut jadwal, film ini akan mulai produksi pada musim panas di wilayah pantai timur AS.Brosnan baru-baru ini sibuk dengan pembuatan film drama baru MAMA MIA! di mana ia berpasangan dengan bintang kawakan lainnya, Meryl Streep. Sedang Sarandon baru saja menyelesaikan film drama komedi baru MIDDLE OF NOWHERE arahan sutradara John Stockwell. 

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(mvw/erl)

Rekomendasi
Trending