Titi Kamal dan Naysila Mirdad Dipertemukan Kembali dalam Film Tabayyun, Ungkap Tak Sulit Bangun Chemistry

Titi Kamal dan Naysila Mirdad Dipertemukan Kembali dalam Film Tabayyun, Ungkap Tak Sulit Bangun Chemistry
Instagram/titi_kamall

Kapanlagi.com - Titi Kamal dan Naysila Mirdad, kembali dipertemukan dalam sebuah proyek film terbaru berjudul Tabayyun. Film ini diproduksi oleh A&Z Films bekerja sama dengan Legacy Pictures dan menghadirkan kisah yang sarat pesan moral tentang pentingnya memahami kebenaran sebelum mengambil kesimpulan.

Keduanya sebelumnya pernah beradu akting dalam sinetron Tertawan Hati, dan kini reuni mereka di layar lebar menjadi daya tarik tersendiri bagi para penggemar. Pertemuan kembali Titi Kamal dan Naysila Mirdad di film Tabayyun menjadi momen yang spesial, baik bagi keduanya maupun bagi para penonton yang telah merindukan kolaborasi mereka.

Titi mengaku sangat senang bisa kembali bekerja sama dengan Naysila dalam proyek film ini.

1. Titi Kamal Senang Bisa Adu Akting Lagi Bareng Naysila Mirdad

"Yang jelas senang akhirnya bisa main bareng lagi sama Naysila. Pastinya senang bisa gabung bareng di film ini. Film ini akan banyak bercerita tentang pentingnya pemahaman dan klarifikasi," ujar Titi Kamal saat ditemui di acara perilisan poster, trailer, dan soundtrack film Tabayyun di Plaza Indonesia, Jakarta, Jumat (31/1/2025).

Menurut Titi, Naysila Mirdad memiliki kemampuan akting yang luar biasa, khususnya dalam genre drama. Kedekatan mereka di luar layar juga membuat proses pembangunan chemistry di film ini menjadi lebih mudah.

2. Nafa Urbach Telah Pikirkan Matang Pemilihan Titi Kamal dan Naysila Mirdad

KapanLagi.com/Fikri Alfi Rosyadi

"Nay itu pintar berakting di serial ataupun film yang genrenya drama. Memang dia gampang sekali beradaptasi dan karena kita memang kenalnya juga sudah cukup lama, makanya enggak kesulitan juga untuk mencari chemistry," ucap Titi.

Kehadiran Titi Kamal dan Naysila Mirdad dalam Tabayyun bukanlah keputusan yang diambil secara kebetulan. Nafa Urbach, yang berperan sebagai produser film ini, mengaku telah memikirkan matang-matang keterlibatan kedua aktris tersebut.

"Saya melihat Naysila dan Titi Kamal sebagai orang-orang yang memang kuat bermain dalam film bergenre drama. Senang mereka bisa reuni dalam film ini," ungkap Nafa Urbach.

3. Kolaborasi Keduanya Hadirkan Kualitas Akting yang Baik

KapanLagi.com/Fikri Alfi Rosyadi

Kolaborasi keduanya diharapkan mampu menghadirkan kualitas akting yang kuat dan emosional, sejalan dengan tema film yang mengangkat pentingnya tabayyun atau klarifikasi sebelum membuat penilaian terhadap orang lain.

Selain Titi Kamal dan Naysila Mirdad, Tabayyun juga menghadirkan sejumlah aktor dan aktris berbakat, seperti Ibrahim Risyad, Farrell Rafisqy, Maya Hassan, hingga aktris senior Jenny Rachman. Film ini disutradarai oleh Key Mangunsong, yang dikenal piawai menggarap film dengan nuansa drama yang kuat.

Dengan jajaran pemain yang solid dan cerita yang relevan dengan kehidupan sehari-hari, Tabayyun diharapkan mampu menarik minat penonton Indonesia. Film ini dijadwalkan tayang di bioskop Tanah Air mulai 8 Mei 2025 mendatang.

(Di tengah kondisi kesehatan yang jadi sorotan, Fahmi Bo resmi nikah lagi dengan mantan istrinya.)

Rekomendasi
Trending