Emma Watson Curhat 'HARRY POTTER' Renggut Masa Remajanya
Emma Watson - Hermione Granger/©Istimewa
Kapanlagi.com - Emma Watson bikin pengakuan adalah salah satu aktris muda yang berhasil menembus pendapatan fantastis hingga £ 33 juta atau setara dengan Rp 600 miliar. Tentunya, sumber utama pendapatan ini berasal dari perannya sebagai Hermione Granger dalam HARRY POTTER.
Aktris berusia 25 tahun ini sudah berperan sebagai salah satu murid sekolah sihir Hogwarts sejak berusia 11 tahun. Namun, dilansir Daily Mail, ia membuat pengakuan mengejutkan bahwa HARRY POTTER telah merenggut masa remajanya.
"Sekarang aku sudah berusia 25 tahun, usia di mana aku benar-benar jadi diriku sendiri. Aku bebas melakukan apapun yang aku inginkan dan aku bicarakan. Aku ingin menjadi diriku seotentik mungkin," tuturnya saat diwawancara secara candid oleh Porter Magazine.
Emma Watson akui HARPOT renggut masa remajanya/©FameflynetEmma juga mengutarakan bahwa ia merasa tertekan di tengah popularitasnya yang booming beberapa tahun silam. "Tahun-tahun itu adalah tahun yang berat untuk dijalani. Tapi aku akui, aku menerima banyak reward saat itu," ungkapnya.Â
Untungnya, setelah pindah ke Amerika Serikat dari Inggris, ia merasa lebih terbuka dan mudah untuk mengendalikan diri. Meski sempat diwarnai sedikit stress karena hubungannya yang kandas dengan kekasihnya, Matthew Janney, pada akhir 2014, Emma mengaku sudah move on dan siap menghibur penggemarnya lewat salah satu film terbarunya.
Yap, Emma bakal menyusul langkah Mia Wasikowska dan Lily James menjadi princess Disney dalam BEAUTY AND THE BEAST. Berakting dalam drama musikal bareng beberapa nama tenar seperti Dan Stevens, Luke Evans dan Ian McKellen, nantikan aksi menawannya mulai 2017.
Jangan Lewatkan
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/tch)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
