Antonio Banderas Percaya 'Cinta Pada Pandangan Pertama'

Kapanlagi.com - Aktor Hollywood romantis, Antonio Banderas, mengakui dia percaya dengan istilah percintaan, 'jatuh cinta pada pandangan pertama'. Dan dia membuktikannya dalam pernikahannya dengan aktris cantik, Melanie Griffith.

Aktor asal Spanyol ini bertemu dengan 'pandangan pertamanya' saat perayaan Oscar tahun 1988. Dan sejak itu, pemeran utama film DESPERADO ini mengakui jatuh cinta kepada Melanie tapi belum berani mengungkapkannya.

Setelah itu, pasangan ini kembali dipertemukan dalam pembuatan film mereka, TOO MUCH, di tahun 1994. Proses berlangsung dengan cepat, dan dua tahun kemudian, mereka akhirnya menikah.

"Pertama kali aku melihat Melanie di tahun 1988. Saat itu dia memenangkan 'Pemeran Wanita Terbaik' dalam Oscar, untuk film WORKING GIRL. Aku masih ingat penampilannya. Gaun putih dengan mutiara," kata Antonio.

"Aku cuma tau, suatu saat kami akan bersama, walaupun kami jarang bicara," kata pemeran utama film ORIGINAL SIN ini.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(ff/boo)

Rekomendasi
Trending