Baru pacaran, Paris Hilton sudah Yakin Dengan Pacar Barunya
Diterbitkan:
Paris Hilton © Instagram.com/parishilton
Kapanlagi.com - Setelah putus dari Thomas Gross pada April 2016, Paris Hilton diketahui berpacaran dengan seorang aktor bernama Chris Zylka. Hubungan asmara yang mereka jalani sendiri baru tercium publik saat Paris unggah foto kemesraannya dengan Chris di Instagram mereka pada Februari lalu.
Hubungan mereka memang terbilang masih seumur jagung. Namun ternyata wanita yang dulu bersahabat dengan Kim Kardashian itu sudah cukup serius menjalani asmara dengan Chris. Setidaknya itulah yang diungkapkan Paris dalam wawancara dengan E! Online.
"Aku gak pernah seyakin ini dalam hidupku. Dia itu luar biasa banget dalam segala hal. Hubungan ini benar-benar mengubah hidupku dan banyak hal dan bikin aku bahagia. Aku merasa nyaman dan dia spesial banget. Aku gak bisa lagi minta yang lebih dari dia. Dia sempurna banget," katanya.
Advertisement
Paris Hilton sudah merasa yakin dengan kekasih barunya © Instagram.com/parishiltonMeskipun baru berpacaran, namun ternyata Paris dan Chris sudah saling mengenal sejak bertahun-tahun yang lalu. "Sebenarnya kami sudah berteman sejak dulu, sekitar 6 tahun yang lalu. Tapi kita baru beberapa bulan terakhir ini jalani hubungan serius. Kita jadi teman baik yang bersama terus setiap menitnya," lanjutnya.
Bukan hanya blak-blakan soal hubungannya dengan Chris, ternyata Paris nampaknya sudah siap untuk membina sebuah rumah tangga. Ia bahkan mengakui tak sabar menjadi seorang ibu. Terlebih sejak adiknya, Nicky Hilton melahirkan Lily Grace pada pertengahan tahun lalu.
"Sebelum aku bertemu dengan keponakanku, aku lebih banyak peduli soal bisnis, brandku dan traveling, aku hampir gak punya waktu luang. Tapi semenjak aku bertemu dengannya, aku jadi gak sabar punya bayi suatu hari nanti," lanjutnya.
Simak berita yang ini juga ya!
FOTO: Cantik & Seksi, Pacar Baru Nicholas Hoult Bikin Gagal Fokus
FOTO: Nicholas Hoult & Pacar Seksinya Tertangkap Ciuman Mesra
FOTO: Gigi Hadid - Adam Levine, Seperti Apa Tipe Pacar Mereka?
Kylie Jenner & Tyga Putus Lagi, Kendall Malah Asyik Pacaran
Lagi-Lagi Bikin Heboh, Kylie Jenner & Tyga Dikabarkan Putus
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(eon/mhr)
Helmi Romadhon
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
