Buang Ponsel, Russell Brand Dituntut Paparazzi

Buang Ponsel, Russell Brand Dituntut Paparazzi Russell Brand @ Aceshowbiz.com

Kapanlagi.com - Cuma gara-gara ponsel, mantan suami Katy Perry terpaksa harus berurusan dengan hukum. Seorang paparazzi bernama Timothy Jackson telah mengajukan gugatan ke pengadilan gara-gara Russell Brand telah melempar iPhone miliknya.Seperti dilansir dari Aceshowbiz, komedian asal Inggris tersebut diduga telah merampas iPhone milik paparazzi pada Senin (12/3) malam di jalanan New Orleans. Tak hanya itu, Russell juga dituduh telah melempar iPhone tersebut ke sebuah gedung kosong.Dalam laporannya, pelapor mengungkapkan bahwa saat itu dirinya sedang berusaha mengambil gambar Russell. Namun tiba-tiba pria 36 tahun berubah beringas dan merampas iPhone yang dipegangnya. Timothy pun menuliskan dalam laporannya bahwa dia menuntut Russell atas tindak kriminal serius yang dilakukannya.TMZ juga melaporkan bahwa polisi sedang berusaha mencari keterangan dari sang aktor. Hingga kini juga belum ada kejelasan tentang nasib ponsel yang dibuang oleh Russell tersebut.Namun demikian, sisi hidup Russell memang tidak sepenuhnya gelap. Beberapa waktu lalu ayah Katy sempat mengungkapkan bahwa hingga kini dia masih menjalin hubungan dengan Russell. Menurutnya, Russell adalah sosok yang luar biasa dan smart.Ā Ā 

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(ace/ris)

Rekomendasi
Trending