Charlotte Church Terguncang Pasca Tabrakan
Kapanlagi.com - Charlotte Church dikabarkan sangat terguncang setelah mobil yang ditumpanginya menabrak mobil kekasihnya, Gavin Henson, saat ia bermaksud pulang ke rumah di Cardiff. Namun, ia tak terluka dalam insiden tersebut.
Presenter televisi yang kini tengah mengandung itu menabrak bagian belakang mobil Mercedes milik kekasihnya itu, saat ia memundurkan mobilnya.
Seorang polisi kemudian membawa mobil Chuch itu kembali ke rumahnya, sementara Henson membawa serta Church bersamanya, dengan mengendarai mobilnya.
"Mobil ambulan dipanggil, namun tak ada seorangpun yang terluka. Charlotte tengah hamil dan merasa tak nyaman menyetir mobil dengan kondisi seperti itu," kata seorang opsir polisi menjelaskan.
Advertisement
"Ia telah disarankan untuk menjalani pemeriksaan kesehatan, namun ia mengaku merasa baik-baik saja," tambahnya.
Kerusakan yang dialami oleh kedua mobil itu dikabarkan tak terlalu parah dan masih bisa dikendarai, karena memang tabrakan terjadi saat kecepatan rendah.
Charlotte tengah menjadi host di sebuah tayangan televisi 'Charlotte Church Show' di Channel 4 dan untuk sementara waktu mengambil break selama kehamilannya.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(con/bun)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
