Ewan McGregor: Popularitas Identik Dengan Kesepian
Kapanlagi.com - Buat Ewan McGregor yang terakhir bermain dalam film ANGELS AND DEMONS popularitas ternyata sama artinya degan kesepian. Setidaknya itulah yang ia rasakan saat ia sudah meraih kesuksesan di dunia film. Ia jarang bertemu keluarganya dan bahkan tak pernah punya waktu untuk mengenal siapa pun.
"Hidup dari satu hotel ke hotel lain bisa menjadi sangat 'sepi'. Bekerja di luar negeri kedengarannya seperti sebuah kehidupan yang mewah. Seharian kita bekerja dan saat pulang kita tak pernah sempat mengenal siapa pun. Itu benar-benar menyedihkan," ungkapnya mengomentari pengalaman pribadinya.
Kehidupan aktor memang kadang tak menyenangkan. Saat tuntutan peran membawa aktor jauh dari rumah untuk satu tahun lebih mau tak mau keluarga jadi sedikit tersisih. "Menjadi terkenal tak selalu membuatmu jadi bahagia," ujar aktor ini seperti diberitakan oleh FemaleFirst. Satu lagi yang sering membuat McGregor benci popularitas adalah saat semua orang memujinya dan ia hampir tak pernah mendapat kritikan.Â
Advertisement
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(fmf/roc)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
