[FOTO] Jadi Model, Angelina Jolie Tampil Secantik Balerina
Angelina Jolie © Splashnews.com
Kapanlagi.com - Seperti apapun penampilannya, Angelina Jolie selalu berhasil menjadi pusat perhatian. Mulai dari outfit, make up, hingga gaya rambut, istri Brad Pitt ini memang memiliki pesona kecantikan yang tak terbantahkan.
Di balik penampilannya yang sempurna, ternyata kehidupan Jolie tak seindah yang kamu bayangkan. Yup, sudah sejak lama ia menderita kanker yang mengharuskannya untuk menjalani operasi angkat payudara dan juga rahim.
Melalui sebuah wawancara dengan majalah Wall Street Journal, bintang MALEFICENT ini pun menyampaikan jika ia tak ingin membuat anak-anaknya khawatir. "Bahkan, jika aku mengalami sesuatu, aku akan tetap meyakinkan mereka jika aku sedang baik-baik saja," tutur Jolie.
Jolie tak ingin anak-anaknya khawatir © WSJ. MagazineTak hanya bercerita soal penyakitnya, wanita berusia 40 tahun ini juga menjalani pemotretan lho. Dilansir dari Daily Mail, ia benar-benar sukses tampil secantik balerina.
Layaknya penari balet pada umumnya, Jolie juga mengenakan baju balet yang lengkap dengan tulle skirt-nya. Meski dalam nuansa hitam putih, kamu masih bisa melihat dengan jelas bagaimana pesona kecantikan yang dimilikinya.
Di lain foto juga tampak Jolie yang sedang duduk dengan hanya mengenakan sweater dan fishnet stocking. Well, menurut kamu bagaimana penampilan Jolie kali ini?
Seputar Angelina Jolie:
Tampil Cantik Elegan, Angelina Jolie Jiplak Gaya Kate Middleton?
Pernikahan Angelina Jolie - Brad Pitt Tak Seromantis Bayanganmu
Tatapan Cinta Angelina Jolie ke Brad Pitt, Bikin Baper Maksimal!
Bikin Haru! Angelina Jolie Angkat Rahim, Ini Reaksi Brad Pitt
Ajak Anak Shopping, Keluarga Angelina Jolie & Brad Pitt Hangat
(Di luar nurul, Inara Rusli dilaporkan atas dugaan perselingkuhan dan Perzinaan!)
(dai/sry)
Sora Soraya
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
