Jessica Biel Perankan Wonder Woman

Kapanlagi.com - Tubuh seksi dan atletis Jessica Biel akhirnya 'dilirik' pihak Warner Bros (WB) yang tengah mencari karakter Wonder Woman untuk film terbaru JUSTICE LEAGUE OF AMERICA (JLA).

Menurut berita yang dilansir dari Variety, Rabu (26/09) kekasih Justin Timberlake ini tengah melakukan negosiasi dengan pihak WB.

Film JUSTICE LEAGUE OF AMERICA merupakan proyek mega-budget film yang akan menyatukan sederet superhero Amerika seperti Superman, Batman, The Flash, Aquaman, Green Lantern, Martian Manhunter, dan Wonder Woman dalam arahan sutradara George Miller.

Namun dalam film bergenre action/adventure/fantasy/sci-fi ini tak akan melibatkan Christian Bale dan Brandon Routh yang sebelumnya memerankan karakter Batman dan Superman.

Film yang diambil berdasarkan komik DC Universe Superhero ini rencananya akan dirilis pada 2010. 

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(variety/rit)

Rekomendasi
Trending