Pacaran Jarak Jauh Bikin Michael Fassbender Galau
Foto: Fansshare.com
Kapanlagi.com - Beberapa waktu lalu Michael Fassbender tertangkap kamera sedang berkencan dengan seorang wanita di SoHo, New York. Wanita tersebut bernama Nicole Beharie, pemeran pembantu dalam film SHAME yang juga dibintangi oleh Fassbender.
Sayangnya, waktu itu tak ada pernyataan bahwa mereka berdua terlibat cinta lokasi. Hingga hari ini, seperti dilansir melalui Digital Spy, aktor X-MEN: FIRST CLASSÂ tersebut mengakui hubungan yang terjalin dengan Beharie.
Namun Fassbender merasa sedikit galau dengan hubungan itu. Pasalnya dia dan Beharie menjalani apa yang disebut long distance relationship atau pacaran jarak jauh.
"Rasanya cukup sulit karena dia tinggal di New York sedang aku di Inggris. Jika saja jarak begitu dekat, aku ingin bertemu dia sesering mungkin," curhat aktor berdarah Jerman dan Irlandia tersebut.
Fassbender lalu berkata jika hubungan cinta lokasi itu terjalin tak lama setelah proses syuting SHAME berakhir.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(dgs/abs)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
