Yakin Sudah Kenal Pacar Baru Robert Pattinson? Buktikan Dulu!

Penulis: Sora Soraya

Diperbarui: Diterbitkan:

Yakin Sudah Kenal Pacar Baru Robert Pattinson? Buktikan Dulu!
FKA Twigs - Robert Pattinson ©splashnews.com

Kapanlagi.com - Rumor kedekatan Robert Pattinson dan FKA Twigs memang sedang jadi bahan perbincangan publik dan juga media. Bahkan kini, berbagai fakta mulai bermunculan dan semakin meyakinkan jika keduanya benar-benar menjadi sepasang kekasih.
Tentunya segala hal mengundang banyak pro dan kontra. Begitu juga dengan hubungan asmara yang sedang dijalani oleh Pattinson dan Twigs. Namun, sayangnya kisah cinta mereka tak berjalan dengan dukungan fans bintang TWILIGHT itu.
Berbagai hujatan rasis justru dilayangkan kepada Twigs. Banyak yang menganggap jika wanita yang memiliki gaya nyentrik ini sama sekali tak pantas bersanding dengan Pattinson. Tak hanya itu, bahkan tak sedikit juga yang membanding-bandingkannya dengan Kristen Stewart.
Siapa sih sebenarnya FKA Twigs? Mengapa ia sukses merebut hati seorang Robert Pattinson? Penasaran seperti apa sosoknya? Yuk, simak terus fakta-fakta tentangnya dalam ulasan lengkapnya berikut ini. Selamat membaca! ;)

1. Nama Asli

Bagi setiap orang yang ingin menjadi seorang pelaku dunia hiburan, tentunya mereka telah menyiapkan nama yang lebih komersil yang tentunya bakal dikenal orang dan dianggap akan menunjang karirnya. Begitu juga dengan FKA Twigs.

Namun, tahukah kamu siapa sebenarnya nama FKA Twigs yang asli? Well, penyanyi ini terlahir dengan nama Tahliah Debrett Barnett. Sebuah nama yang dipersembahkan oleh ayah dan ibunya saat ia dilahirkan di Gloucestershire, Inggris.

FKA sendiri berasal dari Formerly Known As. Ia merupakan wanita keturunan Jamaika, Inggris, dan Spanyol. FKA Twigs dulunya dibesarkan oleh ibu dan juga ayah tirinya. Sementara ayah kandungnya tak tahu pergi ke mana.

Untuk menyambung hidup, sang ibu akhirnya bekerja sebagai seorang dancer dan pesenam. Inilah yang menjadi awal kehidupannya yang penuh intrik dan membuatnya jadi seseorang yang makin dewasa.

(Ammar Zoni dipindah ke Nusakambangan dan mengaku diperlakukan bak teroris.)

2. Dulunya Dancer

Karena memiliki masalah perekonomian yang menyusahkan, FKA Twigs akhirnya memutar otak untuk membantu mengurangi beban hidup sang ibu. Melihat ibunya yang berkarir sebagai seorang dancer, akhirnya ia pun melakukan hal yang sama.

Selama bertahun-tahun menggeluti bidang ini, perlahan karirnya pun mulai meroket. Dengan bakatnya yang begitu luar biasa dalam balet dan tap dance, Twigs akhirnya menjadi seorang backup dancer dari banyak penyanyi tenar.

Artis-artis tersebut diantaranya adalah Kylie Minogue, Ed Sheeran, Taio Cruz, dan Jessie J. Tentunya ini menjadi langkah awal karirnya sebagai seorang penyanyi solo seperti sekarang.

3. Awal Karir

Sukses menjadi seorang back-up dancer dari artis-artis ternama, FKA Twigs akhirnya perlahan meniti karirnya di bidang musik. Ia pun menjadi seorang penyanyi R&B dengan ciri musik yang khas dan bisa dibilang unik.

Ia pun pernah menjalani serangkaian wawancara dengan salah satu majalah. Di sanalah ia mengungkapkan, "Aku cinta musik, jadi aku mau membuat karya, menulis lagu, dan menampilkan jika inilah musikku. Aku telah banyak belajar tentang frekuensi EQ, programming, bagaimana caranya menjadi bassis dan pianis yang baik, segalanya telah ku pelajari."

Tentunya ini menjadi sebuah prestasi yang membanggakan bagi Twigs. Jika pada mulanya ia menjadi seorang dancer demi mencukupi kebutuhan hidupnya, kali ini ia bisa menikmati popularitasnya sebagai seorang musisi.

Dengan banyak bekal yang telah ia pelajari, kini ia pun mulai menunjukkan eksistensinya di dunia musik internasional. Terlebih lagi setelah namanya dikait-kaitkan dengan Robert Pattinson, ia pun semakin dicari orang.

4. First Kiss

Bagi banyak orang, ciuman pertama adalah hal yang tak akan pernah terlupakan. Begitu juga dengan wanita berusia 26 tahun ini. Layaknya seorang wanita pada umumnya, FKA Twigs juga tersipu malu ketika ditanya soal hal yang sangat pribadi seperti ini.

Menjawab rasa penasaran dari para fansnya di Twitter, ia pun akhirnya mengungkap kenangan manisnya di masa lalu. Melalui tweet-nya lah akhirnya Twigs berbagi pada para follower-nya jika ia mengalami first kiss pada usia 16 tahun.

5. Selera Fashion Unik

Bicara soal fashion memang tak akan ada habisnya. Begitu juga ketika kita mengupas habis tentang gaya FKA Twigs yang bisa dibilang sangat unik. Jika kamu berpikir hanya Kristen Stewart saja yang pandai soal padu-padan fashion, maka kamu salah besar.

Ditemui dalam keseharian dan berbagai fotonya, pacar baru Robert Pattinson ini memang punya selera yang sangat berbeda ketika berpenampilan. Mulai dari ujung kepala hingga kaki, Twigs memiliki selera yang tidak biasa.

Jika Kristen terkenal dengan gaya hipster-nya yang super keren, maka selera fashion yang dimiliki FKA Twigs tak bisa dianggap remeh. Gayanya yang unik dan nyentrik sudah menjadi ciri khasnya menjadi seorang penyanyi.

Saking uniknya, begitu banyak orang yang penasaran dengan sosoknya. Apakah kamu salah satu di antara mereka? ;)

6. Jadi Korban Rasisme

Jika umumnya, pasangan yang sedang memadu kasih akan menikmati indahnya masa-masa pacaran, hal ini sama sekali berbeda dengan yang dialami oleh Robert Pattinson dan FKA Twigs. Twigs justru mendapatkan 'serangan' dari fans Pattinson di Twitter.

Jika biasanya haters akan menghina habis-habisan dengan berbagai kata pedas, apa yang dialami oleh penyanyi ini jauh lebih tak menyenangkan daripada itu. FKA Twigs mendapatkan banyak tweet yang menghina dirinya dan bahkan bisa dibilang rasis.

Tentu saja hal ini sangat membuatnya muak. Berbagai hinaan rasis yang dilayangkan padanya ini sama sekali tak bisa diterima dan di luar logika. Meski begitu, Twigs tetap saja tak peduli dan tetap menjalani hubungannya dengan Pattinson.

Well, dari sekian banyak fakta tentang FKA Twigs, kamu tentunya tak perlu bertanya-tanya lagi seperti apa sosok kekasih baru Robert Pattinson ini bukan? ;)

(kpl/sry)

Editor:

Sora Soraya

Rekomendasi
Trending