6 Artis Papan Atas Jadi Ikon Senayan City
Kapanlagi.com - Guna memanjakan pengunjung perubahan terus dilakukan Senayan City. Setelah sekian lama menonjolkan Nadya Hutagalung sebagai brand ambassador, kini pusat perbelanjaan yang mengusung konsep 'The New Idology of Senayan City' itu kembali mengenalkan iconnya. Tak tanggung-tanggung pada Sabtu pekan lalu, enam selebritas ternama dikenalkan. Mereka antara lain Marshanda, Fahrani, Mariana Renata, Mike Lewis, Susan Bachtiar, dan Sophia Latjuba.Menurut Direktur Marketing Senayan City, Very Y Setiady, pemilihan keenam selebritas tersebut diperoleh setelah mereka dinyatakan lulus dari seleksi ketat. Selain itu mereka juga harus memiliki karakter dan keistimewaan. "Akhirnya mereka kami pilih karena pantas dengan karakternya. Seperti young vibrant yang cocok dengan Marshanda. Fahrani dengan young fashionable and free spirit. Mariana Renata dengan young stylis and modern beauty. Sementara Mike Lewis sesuai dengan masculine lifestyle. Susan Bachtiar dengan opulent classic and smart. Dan Sophia Latjuba mewakili exquisite timeless beauty," terang pria murah senyum ini panjang lebar.Dilanjutkan, guna mensosialisasikan icon barunya ini Senayan City menggelar pameran foto sejak 19 Juli sampai 10 Agustus. Selain itu para pengunjung pula dapat melihat secara langsung proses behind the screen 'The New Idology of Senayan City'. Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/dis)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
