Anak Pintar Nyanyi, Alya Rohali Utamakan Pendidikan
Alya Rohali foto: KapanLagi.com®
Kapanlagi.com - Selama ini, Alya Rohali selalu terlihat mendampingi keponakannya, Alika kala sedang mengisi sebuah acara. Namun, kali ini ia bersama anak kandungnya sendiri, Namira Andjani Ramadina.
Andjani tampil bernyanyi dalam sebuah acara menyambut kedatangan grup asal Korea, A Pink. Di acara tersebut, ia tampil bersama Alika dan lainnya.
Menurut Alya, kemampuan bernyanyi Andjani sudah dari dulu. Bahkan beberapa tawaran juga telah mampir.
"Sudah dari dulu sebenernya, tawaran juga dari dulu ada," tuturnya di acara Road to SHINZU’I White Concert, Piazza Gandaria City, Jakarta Selatan, Jumat (27/6).
Namun, sebagai orangtua, Alya tak mau langsung terimingi atas banyaknya tawaran yang ada. Ia lebih mengutamakan pendidikan bagi anak-anaknya terlebih dahulu. Menurutnya, sekolah adalah prioritas dibanding lainnya.
"Tapi ya itu, saya maunya dia belajar yang bener. Sekolah penting sekali buat saya," tukasnya.
#Seleb Ini Juga Punya Cerita Soal Anak Mereka:
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(kpl/ato/aia)
Arai Amelya
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
