Andika Tak Pernah Nafkahi Istrinya

Andika Tak Pernah Nafkahi Istrinya Andika

Kapanlagi.com - Usai bercerai dengan istri pertamanya, Bunga, ternyata mantan vokalis Kangen Band, Andika tidak perlu butuh waktu lama menyandang status sebagai duda. Meski posisinya pada saat itu masih dalam masa rehabilitasi karena kasus penyalahgunaan narkotika, Andika masih bisa menikah dengan seorang wanita yang bernama Anggie April Lestari.
Bahkan saat ini Anggie sudah melahirkan anak buah cinta mereka yang diberi nama Anjani Angely Yasmin Voice. Sejak mengandung Anjani, Andika tidak pernah mendapat nafkah dari sang suami yang menikahinya secara siri.
"Dari tujuh bulan udah nggak nafkahin, pokoknya begitu," ujar Angie saat dihubungi, Jumat (27/7/2012).
Anggie menambahkan, kalau sejak mengandung anak mereka, Andika kerap pergi dan tidak pernah ada kabar. "Dari hamil sudah ditinggal, nggak ada kabar sama sekali," jelasnya.
Anggie menduga ada wanita lain yang menyebabkan Andika bersikap seperti itu. Bahkan Anggie pernah melihat BBM Andhika dengan seorang wanita.  
"Ada perempuan lain, dulu pernah ngegepin di BBM," tandasnya.
 

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/hen/faj)

Rekomendasi
Trending