Ben Joshua Kursus Jahit Demi Peran

Ben Joshua Kursus Jahit Demi Peran Ben Joshua

Kapanlagi.com - Ben Joshua bakal melakoni peran dalam film religi pertamanya, KHALIFAH. Selain mendatangkan tantangan baginya, Ben mengaku film yang ia mainkan ini bakal menarik perhatian masyarakat lantaran mengedepankan tema religi di antara film-film Indonesia yang didominasi oleh film horor dan komedi sensual. Untuk totalitas aktingnya dalam film ini, Ben telah berlatih menjahit. "Aku disuruh jadi tukang jahit 3 hari, sebelum syuting itu. Gue belajar jahit di tukang jahit, bela-belain ke tukang jahit, gimana cara jahit yang lurus, yang benar terus masukin benang yang detil-detil kaya gitu. Takutnya kan pas take diambil detailnya, terus ngejahitnya segala macam. Jadi selama tiga hari itu gue menyibukkan diri di tukang jahit itu," urainya panjang mengenai persiapannya melakoni peran dalam filmnya ini ketika dihubungi melalui telepon, Kamis (30/12). Karena belum pernah mengoperasikan mesin jahit sebelumnya, Ben mengaku kagok saat pertama kali menjalani kursus jahitnya. "Tukang jahitnya bilang kalau menjahit lurus aja tanpa, bentuk badan itu sebulan untuk belajar jahit lurus doang. Sementara itu gue cuma 3 hari. Karena gue ngejar target untuk syuting. Ya mau gak mau harus dibisa-bisakan sebisa mungkin gitu," ceritanya.Kursus kilat menjahit ini dijalani oleh Ben sebab ia ingin agar perannya sebagai Yoga dalam film KHALIFAH menjadi lebih hidup. "Banyak banget scene-nya menjahit jadi mau gak mau. Sebenarnya itu inisiatif aku aja bisa menjahit. Karena poin karakternya itu di situ, sebagai tukang jahit itu," pungkasnya.  

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/buj/dka)

Rekomendasi
Trending