Bobby Brown-Whitney Houston Ingin Tambah Anak

Kapanlagi.com - Whitney Houston telah kembali hidup normal, setelah baru-baru ini dia harus menjalani perawatan di panti rehabilitasi. Kini ia sedang mencoba memiliki bayi lagi dengan suaminya Bobby Brown.

Pasangan ini bersama-sama melawan ketergantungan obat terlarang. Pelantun I Will Always Love You ini menjalani perawatan di pusat rehabilitasi Crossroads di kepulauan Karibia pada awal tahun ini.

Dan Brown begitu gembira dengan perkembangan kondisi istrinya, ia mendukung keinginan sang istri untuk menambah anggota keluarga mereka.

"Kita mencoba mendaptkan bayi lagi...dia menginginkan anak lelaki, dan saya ingin dia bahagia." Pasangan ini telah memiliki seprang putri berusia 12 tahun, Bobbi Kristina.

Sementara itu Brown yang sekarang membintangi reality show disebuah TV AS, menyatakan dia ingin acara tersebut membuatnya jauh dari obat-obat terlarang serta memperbaiki image demi anaknya.

"Saya perlu melakukan sesuatu untuk menjauhkan saya dari masalah. Terlalu banyak waktu luang tidaklah bagus untuk orang seperti saya.Dan sekarang saya telah merasa sehat dan bersih dari obat-obat terlarang, saya merasa mendapatkan diri saya kembali.Tapi sejujurnya, alasan utama ingin mengerjakan ini adalah anak saya."Kata Brown.

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

(ctm/erl)

Editor:

Erlin

Rekomendasi
Trending