Carissa Putri, Pertahankan Berat Badan Ideal
Carissa Putri
Kapanlagi.com - Sukses menurunkan berat badan hingga 20 Kg, menjadi kebanggaan sekaligus modal bagi Carissa Putri untuk terjun di dunia entertainment. Karena mau tidak mau, seorang artis selain menjual kemampuan sesuai bakat, juga harus didukung tampang yang menjual. Bintang AYAT-AYAT CINTA ini pun tertantang untuk mempertahankan berat tubuhnya agar tetap stabil."Tantangan berikutnya setelah ngurusin badan, menjaga berat badan aja. Treatment seminggu sekali. Ini (berat tubuh, red) sudah ideal buat aku," ungkap Carissa saat ditemui di Marie France Bodyline, Plaza Indonesia, Jakarta Pusat, Selasa (8/12).Akibat perubahan berat tubuh yang drastis, beberapa pakaian Carissa pun sudah tidak lagi match dengan ukuran tubuhnya. "Jeans nggak bisa dipakai, sudah mengkerut. Kalau baju sih masih bisa aja diakalin saja," tegasnya.Saat badannya masih 69 Kg, Carissa merasa berat dan cepat capek, namun saat menjadi 49 terasa lebih ringan. "Sekarang lebih ringan aja. Nggak berlebihan lemak," tegasnya."Kalau lihat diri saya sendiri sih nggak beda. Kalau orang lain yang liat itu katanya beda, kurus amat sih. Seneng banget dibilang gitu," tambah artis yang mengaku tak pernah lagi diejek soal berat tubuhnya itu. Turunnya berat tubuh itu, akhirnya juga mengantarkan rezeki dengan banyaknya tawaran yang datang. Selain itu perempuan yang digosipkan tengah pacaran dengan pengusaha itu mengaku lebih percaya diri, terutama saat berakting di depan kamera."Alhamdulillah ada. Sekarang lebih PD saja. Lebih enak di kamera. Kan kalau di kamera naik 5 Kg aja sudah kelihatan tambah gendut. Tapi kerjaan aku masih sama kayak kemarin, syuting, iklan produk juga," pungkasnya.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
Berita Foto
(kpl/ato/dar)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
