Christy Jusung Belum Rencanakan Resepsi

Kapanlagi.com - Pasangan artis Christy Jusung dan Hengky Kurniawan akan segera meresmikan hubungan mereka. Tanggal 10 Oktober mendatang telah ditetapkan sebagai hari akad nikah Christy dan Hengky. Namun mengenai pesta pernikahannya, Christy masih belum memiliki gambaran, dan belum merencanakan.Christy mengaku, hal terpenting dalam pernikahannya adalah persiapan hati dan mental. Christy tidak terlalu menginginkan pesta yang meriah. Karena baginya, pesta adalah pemborosan dan resepsi adalah kenangan singkat, hanya 2 atau 3 bulan saja."Aku belum nyiapin apa-apa buat resepsi. Yang terpenting, aku dan Hengky sudah siap melangkah ke jenjang yang lebih serius. Aku juga nggak mau pesta yang terlalu meriah, karena sayang uangnya, lagian resepsi kan cuma kenangan singkat. Yang penting setelah resepsi kita bisa jalani kehidupan dengan baik," aku Christy di kediamannya di jalan Kemanggisan utama 5, no. 34, RT 08/ RW 06, Jakarta Barat, Jumat (05/09/08).Ketika ditanyakan tentang kabar, bahwa Christy dan Hengky akan mengadakan pesta resepsi di pulau Bali, Christy tidak mengiyakan ataupun menyangkal."Aku memang ada rencana lebaran di Bali, karena aku ingin sekali-sekali ganti suasana di saat lebaran. Kalau nantinya tiba-tiba terjadi momen-momen penting, itu semua tergantung yang di atas," pungkas Christy Jusung.  

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/buj/dna)

Rekomendasi
Trending